LIGA INDONESIA

Jadwal BRI Liga 1 2023-2024 Pekan 17 Hari Ini Persik vs Persebaya, Barito Putera vs Persikabo 1973

Jadwal BRI Liga 1 2023-2024 Pekan 17 Hari Ini Jumat (27/10/2023) 15.00 WIB Persik Kediri vs Persebaya, 19.00 WIB Barito Putera vs Persikabo 1973

Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
facebook.com/Liga1Match
Jadwal BRI Liga 1 2023-2024 Jumat (27/10/2023) 15.00 WIB Persik vs Persebaya, 19.00 WIB Barito Putera vs Persikabo 1973 

TRIBUNBATAM.id, KEDIRI - BRI Liga 1 2023-2024 bergulir kembali mulai hari ini, Jumat (27/10/2023).

Pertandingan Liga 1 2023-2024 akhir pekan ini adalah laga terakhir putaran pertama.

Ada dua pertandingan pekan 17 Liga 1 2023-2024 yang akan berlangsung hari Jumat (27/10/2023) ini.

Pada hari pertama Jumat (27/10/2023), pekan 17 Liga 1 2023-2024 ini, tersaji duel Persik Kediri vs Persebaya Surabaya.

Derby Jawa Timur Persik Kediri vs Persebaya Surabaya digelar di Stadion Brawijaya, Kediri pukul 15.00 WIB.

Pertandingan kedua hari Jumat (27/10/2023) tersaji pukul 19.00 WIB antara PS Barito Putera vs Persikabo 1973 di Stadion Demang Lehman, Banjarbaru.  

Baca juga: Jelang Persik Kediri vs Persebaya Surabaya, Macan Putih Waspadai Bruno Moreira

Persik Kediri sudah menyiapkan diri jelang pertandingan melawan Persebaya dengan memulihkan kebugaran pemain dan latihan taktikal.

“Kita punya waktu yang pendek mempersiapkan laga ini (melawan Persebaya)."

"Pemain sudah kembali berkumpul, kita menggelar latihan. Semoga pemain dalam kondisi yang baik-baik saja,” ujar pelatih Persik Marcelo Rospide.

Menghadapi laga terakhir putaran pertama, pekan ke-17 melawan Persebaya Surabaya ini, Persik Kediri tidak ingin kehilangan poin penuh.

Marcelo Rospide mengaku Persebaya bukan tim sembarangan, meski saat ini dalam tren negatif, dua laga beruntun mengalami kekalahan.

Persebaya masih berada di posisi lebih baik dari Persik Kediri di klasemen yang menempati peringkat 9, sementara Persik di peringkat 12.

Baca juga: PSIS Semarang vs Persija Jakarta Minggu 19.00 WIB, Gilbert Agius: Mereka Tim Bagus, Berat Bagi PSIS

Meski begitu, tim berjuluk Macan putih ini tetap percaya diri karena akan bermain di kandang, di hadapan suporter. 

Persik Kediri ingin memperpanjang tren positif yang tidak pernah kalah di empat laga terakhir.

“Kita tahu pentingnya laga terakhir dan kami ingin mengakhiri dengan kemenangan."

"Target kami memang ingin menyapu sisa pertandingan paruh musim pertama dengan kemenangan,” ujarnya.

Setelah itu, tiga pertandingan berlangsung Sabtu (28/10/2023).

Diawali dengan laga Arema FC vs Madura United dengan waktu kick off pukul 15.00 WIB.

Baca juga: Jelang PSIS Semarang vs Persija, Lini Belakang Macan Kemayoran Jadi Sorotan

Kemudian dua pertandingan berlangsung bersamaan Sabtu (28/10/2023) malam pada pukul 19.00 WIB.

Dua pertandingan itu adalah Persib Bandung vs PSS Sleman di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kabupaten Bandung.

Sementara itu Borneo FC vs Dewa United berlangsung pukul 19.00 WIB di Stadion Segiri, Samarinda.

Kemudian dua pertandingan berlangsung Minggu (29/10/2023) antara Persis Solo vs Bhayangkara FC pukul 15.00 WIB di Stadion Maguwoharjo, Sleman. 

Setelah itu tersaji pertandingan PSIS Semarang vs Persija Jakarta di Stadion Jatidiri, Semarang pukul 19.00 WIB. 

Kemudian dua pertandingan terakhir berlangsung Senin (30/10/2023).

Baca juga: Jelang Persik Kediri vs Persebaya Surabaya, Josep Gombau Ingin Raih Hasil Positif

Laga pertama antara RANS Nusantara vs PSM Makassar berlangsung pukul 15.00 WIB.

Selanjutnya pukul 19.00 WIB tersaji laga penutup pekan 17 antara Bali United vs Persita Tangerang.

Hingga pekan 16, Borneo FC masih memimpin klasemen meski bermain imbang 1-1 melawan Persib Bandung.

Persaingan makin ketat setidaknya 6 tim teratas kini berjarak sangat dekat. 

Borneo FC di puncak klasemen dengan koleksi 32 poin hanya berjarak 2 poin dari Madura United di peringkat 2 (30 poin).

Di peringkat 3 RANS Nusantara juga hanya berjarak 1 poin dengan koleksi 29 poin, tapi juga selisih 1 poin dengan Persib Bandung (28 poin) di peringkat 4.

Lalu PSIS Semarang dan Bali United di peringkat 5 dan 6 dengan poin sama, 27 poin.  

.

Jadwal BRI Liga 1 2023-2024 - Pekan 17

Jumat, 27 Oktober 2023

Pukul 15.00 WIB - Persik Kediri vs Persebaya Surabaya

Pukul 19.00 WIB - Barito Putera vs Persikabo 1973

Sabtu, 28 Oktober 2023

Pukul 15.00 WIB - Arema FC vs Madura United

Pukul 19.00 WIB - Persib Bandung vs PSS Sleman

Pukul 19.00 WIB - Borneo FC vs Dewa United

Minggu, 29 Oktober 2023

Pukul 15.00 WIB - Persis Solo vs Bhayangkara FC

Pukul 19.00 WIB - PSIS Semarang vs Persija Jakarta

Senin, 30 Oktober 2023

Pukul 15.00 WIB - RANS Nusantara vs PSM Makassar

Pukul 19.00 WIB - Bali United vs Persita Tangerang

.

Klasemen BRI Liga 1 2023-2024 - Pekan 16

1. Borneo FC                       16 -- 9 -- 5 -- 2 -- ( 22 : 13 ) +9 -- 32

2. Madura United              16 -- 9 -- 3 -- 4 -- ( 29 : 20 ) +9 -- 30

3. RANS Nusantara            16 -- 8 -- 5 -- 3 -- ( 21 : 15 ) +6 -- 29

4. Persib Bandung             16 -- 7 -- 7 -- 2 -- ( 30 : 21 ) +9 -- 28

5. PSIS Semarang               16 -- 8 -- 3 -- 5 -- ( 24 : 18 ) +6 -- 27

6. Bali United                      16 -- 8 -- 3 -- 5 -- ( 26 : 21 ) +5 -- 27

7. Dewa United                  16 -- 6 -- 6 -- 4 -- ( 24 : 19 ) +5 -- 24

8. Barito Putera                  16 -- 6 -- 5 -- 5 -- ( 23 : 16 ) +7 -- 23

9. Persebaya                       16 -- 6 -- 4 -- 6 -- ( 19 : 22 ) -3 -- 22

10. PSM Makassar             16 -- 6 -- 3 -- 7 -- ( 19 : 17 ) +2 -- 21

11. Persija Jakarta              16 -- 5 -- 7 -- 4 -- ( 20 : 19 ) +1 -- 20

12. Persik Kediri                 16 -- 5 -- 5 -- 6 -- ( 25 : 25 ) 0 -- 20

13. Persis Solo                    16 -- 5 -- 5 -- 6 -- ( 24 : 25 ) -1 -- 20

14. PSS Sleman                  16 -- 4 -- 7 -- 5 -- ( 22 : 25 ) -3 -- 19

15. Persita Tangerang      16 -- 5 -- 3 -- 8 -- ( 14 : 22 ) -8 -- 18

16. Arema FC                      16 -- 3 -- 4 -- 9 -- ( 15 : 30 ) -15 -- 13

17. Persikabo 1973           16 -- 2 -- 4 -- 10 -- ( 19 : 30 ) -11 -- 10

18. Bhayangkara FC          16 -- 1 -- 4 -- 11 -- ( 12 : 30 ) -18 -- 7

( tribunbatam.id/son )

.

.

.

sumber: ligaindonesiabaru
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved