LIGA CHAMPIONS

Rafael Leao Belum Pulih, Nasib Liga Champions AC Milan di Ujung Tanduk

Rafael Leao dikabarkan bakal absen membela AC Milan di Liga Champions 2023-2024 dimana mereka harus menghadapi Borussia Dortmmund.

AFP/FILIPPO MONTEFORTE
AC MIlan Menang - Striker AC Milan asal Portugal Rafael Leao selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Fiorentina pada menit ke 2, Minggu (13/11/2022) malam atau Senin dinihari WIB. AC Milan menang 2-1 atas Fiorentina pada pertandingan di Stadion San Siro, Milan ini. 

TRIBUNBATAM.id - AC Milan saat ini tampaknya memiliki kabar kurang bagus terkait kondisi salah satu pemainnya.

Dimana pemain AC Milan, Rafael Leao, diprediksi tidak bisa tampil membela AC Milan dalam beberapa pekan kedepan.

Padahal AC Milan saat ini masih harus menjalani beberapa laga penting termasuk di Liga Champions 2023-2024.

Dikutip dari football-italia.net, saat ini kondisi Rafael Leao belum bisa dibilang membaik dari cedera yang ia alami.

Seperti diketahui AC Milan berhasil meraih hasil positif ketika menghadapi PSG di Liga Champions 2023-2024.

Dimana AC Milan menang dengan skor tipis dari PSG dengan skor 2-1.

Rafael Leao termasuk jadi penyumbang gol AC Milan pada laga tersebut.

Namun pada laga tersebut Rafael Leao harus menderita cedera hamstring.

Bahkan hingga sekarang kondisi cedera Rafael Leao dikabarkan belum bisa dibilang sembuh.

Rafael Leao bahkan harus absen membela Timnas Portugal di jeda internasional kali ini.

Dari kabar tersebut ada kemungkinan Rafael Leao bakal absen beberapa pekan kedepan bersama AC Milan.

Padahal di Liga Champions 2023-2024 sendiri AC Milan akan menjalani laga yang cukup penting.

Dimana mereka akan berhadapan dengan Borussia Dortmund.

Pada laga tersebut AC Milan tidak boleh menelan kekalahan bahkan harus menang untuk menjaga peluang mereka lolos ke babak 16 besar.

Pasalnya saat ini AC Milan masih berada di peringkat tiga klasemen Grup F Liga Champions 2023-2024.

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved