BERITA BOLA

Usai Menang Dari Brazil, Scaloni Beri Sinyal Pensiun Jadi Pelatih Argentina

Lionel Scaloni dikabarkan sudah memberikan sinyal akan hengkang dari kursi pelatih Timnas Argentina usai menang melawan Timnas Brazil.

Editor: Eko Setiawan
PSSI
Pelatih Argentina, Lionel Scaloni memberikan apresiasi kepada suporter Indonesia soal dukungannya di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin (19/6/2023 

TRIBUNBATAM.id - Pelatih Timnas Argentina, Lionel Scaloni, dikabarkan sudah memberikan sinyal bakal pensiun dari jabatannya saat ini.

Hal tersebut disampaikan Lionel Scaloni usai Timnas Argentina berhasil menang melawan Timnas Brazil di kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pada laga tersebut Timnas Argentina berhasil menang tipis dengan skor 1-0 dari Timnas Brazil.

Namun laga Brazil vs Argentina sempat terhenti sementara karena kericuhan yang dilakukan suporter.

Meski berhasil membawa menang dari Timnas Brazil pada laga tersebut.

Lionel Scaloni justru memberikan sinyal dirinya akan pensiun dari jabatannya.

Dikutip dari sportskeeda.com, Lionel Scaloni mengatakan bahwa saat ini dirinya ingin menentukan masa depannya.

"Sekarang saatnya untuk menghentikan bola dan berpikir,"

"Tim asuhan saya sudah memberikan saya banyak, dan saya perlu berpikir banyak tentang masa depan saya," tutur Lionel Scaloni.

Lionel Scaloni juga mengatakan bahwa ini saatnya untuk berpisah dengan Timnas Argentina.

Pasalnya Lionel Scaloni merasa bahwa saat ini Timnas Argentina memerlukan standar yang lebih tinggi.

"Ini bukan perpisahan, tapi standar yang diperlukan saat ini cukup tinggi, ini akan sulit dilanjutkan, dan ini akan sulit untuk terus menang,"

"Ini waktunya berpikir. Karena tim perlu pelatih yang mampu mengoptimalkan kemampuan para pemain," ujar Lionel Scaloni.

Padahal Lionel Scaloni dinilai sudah cukup sukses melatih Timnas Argentina saat ini.

Dimana Lionel Scaloni berhasil membawa Timnas Argentina meraih gelar juara di Piala Dunia 2022 kemarin.

Namun melihat tanggapan tersebut tampaknya Lionel Scaloni bakal segera memutuskan nasibnya bersama Timnas Argentina.

(Tribunbatam.id/Fahmi Ghifari)

Sumber: Tribun Batam
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved