KEUANGAN

Cara Buka Rekening BritAma Valas via BRImo, Tersedia untuk 10 Mata Uang Asing

Pembukaan rekening BritAma Valas untuk tabungan mata uang asing dapat dilakukan melalui BRImo, tersedia untuk 10 jenis mata uang asing.

bri.co.id
Pembukaan rekening BritAma Valas untuk tabungan mata uang asing dapat dilakukan melalui BRImo, tersedia untuk 10 jenis mata uang asing. 

TRIBUNBATAM.id - Simak cara melakukan pembukaan rekening BritAma Valas melalui BRImo.

Pembukaan rekening valas di BRI dapat dilakukan melalui mobile banking BRImo.

Bank BRI turut memberikan fasilitas kemudahan untuk menabung mata uang asing

Dengan hadirnya rekening BritAma Valas, nasabah bisa melakukan pembukaan rekening untuk mata uang asing

BritAma Valas merupakan produk layanan tabungan valuta asing yang tercetus oleh Bank BRI.

Bagi nasabah yang akan melakukan tabungan valas, BRI memberikan pilihan sampai dengan 10 jenis mata uang.

Sehingga nasabaha bisa menabung dengan mata uang asing USD, AUD, SGD, CNY, EUR, AED, HKD, JPY, SAR, dan GBP.

Baca juga: Panduan Cara Top Up Saldo ShopeePay via BRImo, ATM, dan Internet Banking BRI

Baca juga: Cara Memindahkan dan Mengaktifkan Kembali BRI Mobile Banking ke Hp Baru

Selain itu BritAma Valas juga memberi kemudahan transaksi  yang beraktivitas di luar negeri.

Tabungan BritAma Valas sangat direkomendasikan bagi nasabah yang sering bepergian ke luar negeri dan tinggal di luar negeri.

Nasabah dapat melakukan cek saldo dan penarikan tunai di seluruh jaringan BRI, ATM Bersama, Link, Prima, Cirrus, Maestro, dan MasterCard di dalam dan luar negeri.

Maka dari itu tabungan valas kerap disebut sebagai solusi alternatif investasi bagi nasabahnya.

Tak hanya menguntungkan, tabungan valas yang merupakan produk simpanan dalam mata uang asing juga berisiko kecil karena dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).

Syarat untuk melakukan pembukaan rekening BritAma Valas tergolong mudah.

Calon nasabah hanya perlu menyiapkan KTP serta NPWP dan mengisi form pembukaan rekening.

Setoran awal untuk pembukaan rekening BritAma Valas berbeda-beda tergantung jenis mata uang asingnya.

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved