Liga 1

Agen Pemain Langganan Persija Jakarta dan Persebaya Boyong Bintang Timnas Filipina, Gabung Mana?

Beberapa tim Liga 1 seperti Persija Jakarta, Persebaya Surabaya dan Malut United lantas dikait-kaitkan dengan Justin Baas.

Editor: Khistian Tauqid
twitter.com/persija_jkt
Persija Jakarta akan menghadapi laga kandang di Bali di pekan 25 BRI Liga 1 2023-2024 

Menarik dinantikan bakal kemanakah pemain grade A asal Filipina itu musim depan.

Pemain Persija Jakarta kembali menjalani latihan jelang pekan 24 BRI Liga 1 2023-2024
Pemain Persija Jakarta kembali menjalani latihan jelang pekan 24 BRI Liga 1 2023-2024 (twitter.com/persija_jkt)

Baca juga: Gagal Gaet Tocantins, Persija Jakarta Cuma Bisa Melongo saat Bursa Transfer Gegara Hukuman FIFA

Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya Kongkalikong?

Pergerakan transfer Persija Jakarta baru-baru ini bisa jadi pertanda adanya skema kongkalikong antara Macan Kemayoran dengan Persebaya Surabaya.

Bukan tanpa sebab, satu dasar kuat ini berpotensi bakal adanya kesepakatan stimulus perpindahan pemain antara Persija Jakarta dan Persebaya Surabaya.

Lantas, apa sebabnya?

Menilik kabar terkini, Persija Jakarta santer membidik kapten Persebaya Surabaya, Reva Adi.

Kabar dibidiknya Reva Adi oleh Persija Jakarta diungkap oleh akun seputar sepak bola Indonesia, @indobolatransfer, Kamis (11/4/2024).

"RUMOUR: Reva Adi Utama

Macan Kemayoran dikabarkan memiliki ketertarikan untuk memboyong Kapten Persebaya Surabaya, Reva Adi Utama pada musim depan.

Eks Punggawa PSM Makassar dan Madura United tersebut bergabung dengan Persebaya pada 1 juli 2023 silam dan saat ini telah melakoni 25 pertandingan dan 2 assist bagi klub kebanggaan Bonek tersebut," tulis @indobolatransfer.

Tentu, dibidiknya Reva Adi diperuntukkan guna menjadi pesaing Firza Andika yang tak tergantikan di sisi kiri.

Pengalaman serta jiwa leadership Reva Adi berpotensi bakal memperkuat lini belakang sisi kiri milik Persija Jakarta.

Uniknya, rumor ketertarikan Persija Jakarta mencuat di tengah menyeruaknya isu kepindahan Rizky Ridho dari Macan Kemayoran ke Persebaya Surabaya.

Bek Timnas Indonesia Rizky Ridho saat selebrasi usai setelah cetak gol ke gawang Brunei Darussalam
Bek Timnas Indonesia Rizky Ridho saat selebrasi usai setelah cetak gol ke gawang Brunei Darussalam (facebook.com/timnasindonesia)

Kabar bakal segera kembalinya Rizky Ridho ke Persebaya Surabaya diungkap oleh akun seputar sepak bola Indonesia, @ligawakanda.id, Selasa (20/2/2024).

"Rizky Ridho to Persebaya Surabaya 80 persen," tulis @ligawakanda.id.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved