KEUANGAN
Begini Cara Bayar Tagihan Indihome Tanpa Ribet Pakai myBCA dan BCA Mobile
Simak cara melakukan pembayaran tagihan Indihome dengan tenggat waktu tanggal 20 tiap bulannya, secara online melalui aplikasi myBCA dan BCA Mobile.
TRIBUNBATAM.id - Berikut cara bayar tagihan Indihome melalui myBCA dan BCA mobile.
Bayar tagihan Indihome dapat dilakukan dengan beberapa cara.
Termasuk dengan menggunakan layanan mobile banking dari Bank Central Asia (BCA).
Bagi Anda yang merupakan nasabah BCA sekaligus pelanggan Indihome, cara bayar tagihan Indihome di myBCA dan BCA mobile sangat penting untuk diketahui.
IndiHome merupakan penyedia layanan WiFi (Wireless Fidelity) dari Telkom yang banyak digunakan di Indonesia.
Baca juga: Cara Bagi-Bagi THR Online via BCA Mobile, Praktis dan Tanpa Ribet
Baca juga: Cara Bayar Cicilan Kartu Kredit BCA pakai ATM, Internet Banking, dan Mobile Banking
Dengan menggunakan layanan WiFi dari IndiHome, maka pelanggan harus rutin membayarkan tagihan tiap bulannya.
IndiHome mengirimkan tagihan kepada setiap pelanggan dengan jatuh tempo tiap bulannya yakni pada tanggal 20.
Untuk melakukan pembayaran tagihan Indihome, pelanggan tak perlu lagi repot keluar rumah atau mendatangi gerai Telkom Indonesia.
Cara bayar tagihan Indihome kini sudah beragam dan dapat dilakukan secara online.
Layanan mobile banking dari BCA yakni myBCA dan BCA Mobile, membantu pelanggan Indihome membayarkan tagihannya secara praktis.
Berikut Tribunbatam.id sajikan cara bayar tagihan Indihome di myBCA dan BCA Mobile.
Cara Bayar Tagihan Indihome di myBCA
- Buka aplikasi myBCA di smartphone
- Login ke aplikasi myBCA
- Pilih menu "Bayar dan Isi Ulang"
- Kemudian pilih menu "Telkom"
- Pilih Telkom pada Nama Perusahaan kemudian klik "Lanjut"
- Kemudian masukkan nomor ID Indihome klik "Lanjut"
- Lanjutkan pembayaran dan masukkan PIN transaksi Anda
- Pembayaran tagihan Indihome di myBCA berhasil dilakukan.
Baca juga: Cara Praktis Reset Password BCA ID secara Online via Aplikasi myBCA
Cara Bayar Tagihan Indihome di BCA Mobile
- Buka aplikasi BCA Mobile di smartphone
- Login ke aplikasi BCA mobile
- Pilih menu "m-Payment"
- Pilih menu "Telephone"
- Kemudian masukkan nomor ID Indihome
- Klik "OK" atau "Send"
- Kemudian pilih nominal yang ingin Anda bayarkan
- Lanjutkan pembayaran dan masukkan PIN transaksi Anda
- Pembayaran tagihan Indihome di BCA mobile berhasil dilakukan.
(Tribunbatam.id/Cahyanti Nawangsari)
Baca berita TribunBatam.id lainnya di Google News
| Cara Buka Rekening Blu BCA untuk Usia 12 Tahun Hingga 17 Tahun, Tidak Perlu Daftar Pakai E-KTP |
|
|---|
| Cara Buat Akun Investasi Saham BCA, Cocok Bagi Pemilik Akun Blu by BCA |
|
|---|
| Cara Praktis Bayar Pakai QRIS BCA Lewat Mobile Banking |
|
|---|
| Cara Aktivasi Nomor HP Baru di BCA Mobile Lewat Mobile Banking Tanpa ke Kantor |
|
|---|
| Cara Mengajukan Buka Blokir BNI, Bisa Dilakukan Lewat Call Center Maupun Kantor Cabang |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/INDIHOME-BCA.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.