LIGA VOLI INDONESIA

Hasil dan Klasemen Proliga 2024 Setelah Jakarta BIN dan Pertamina Enduro Menang

Hasil dan Klasemen Proliga 2024 setelah Jakarta BIN dan Pertamina Enduro menang di pertandingan pertama di Yogyakarta, Kamis (25/4/2024)

|
Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
instagram.com/proliga_official
Hasil Proliga 2024 Putaran 1, Kamis, 25 April 2024 

YOGYAKARTA, TRIBUNBATAM.id - Tiga pertandingan Proliga 2024 berlangsung Kamis (25/4/2024).

Pertandingan pertama Proliga 2024 Putra, Jakarta LaVani menang telak 3-0 atas Jakarta Garuda Jaya.

LaVani yang merupakan juara Proliga 2023 lalu, menang dalam tiga set dengan skor 25-16, 25-22 dan 25-20.

Mohammad Reza Beik mencetak poin terbanyak pada pertandingan ini dengan 15 poin.

LaVani memenangi pertandingan pertama mereka di Proliga 2024 Putra ini dalam waktu 1 jam , 33 menit.

Set pertama dimenangi LaVani dengan skor 25-13 dalam tempo 23 menit.

Baca juga: Jadwal Proliga 2024 Hari Ini Live Moji TV, Electrik PLN vs Livin Mandiri, Popsivo vs Petrokimia

Set kedua yang berakhir dengan skor 25-22, pertandingan berlangsung sengit dan cukup panjang yakni selama 33 menit.

Set ketiga juga tak kalah sengit yang juga dimenangi LaVani dengan skor 25-20, berlangsung selama 31 menit.

Pertandingan pertama Proliga 2024 putri juga tak kalah sengit.

Jakarta BIN menang 3-1 atas Jakarta Livin Mandiri.

Sayangnya, kemenangan Jakarta BIN diraih tanpa kehadiran Megawati Hangestri Pertiwi.

Megawati Hangestri Pertiwi tampaknya belum fit 100 persen sehingga hanya duduk di bangku cadangan saat kawan-kawannya bermain.

Baca juga: Jadwal Proliga 2024 Jumat, Electrik PLN vs Jakarta Livin Mandiri, Sukun Badak vs Jakarta STIN BIN

Pemain asing Jakarta BIN asal Amerika Serikat, Kashauna Williams hanya menjadi pencetak poin terbanyak kedua (22 poin) setelah pemain asing Jakarta Livin Mandiri asal China, Liu Yanhan yang mencetak 28 poin pada pertandingan ini.

Namun, pemain Jakarta BIN lainnya Ratri Wulandri mencatat best scorer ketiga terbaik pada laga dengan mencetak 20 poin.

Jakarta BIN meraih kemenangan 3-1 atas Jakarta Livin Mandiri dalam waktu 2 jam, 14 menit.

Set pertama dimenangi Jakarta BIN dengan skor 25-20 dalam waktu 30 menit.

Set kedua berlangsung paling sengit yang juga dimenangi Jakarta BIN dengan skor 29-27, berlangsung selama 39 menit.

Seti ketiga, Jakarta Livin Mandiri berhasil meraih kemenangan dengan skor 25-21 dalam tempao 30 menit.

Baca juga: Jadwal Proliga 2024 Putaran 1 di Yogyakarta dan Daftar Pemain Tim Putra Proliga 2024

Namun pada set keempat yang hanya berlangsung selama 26 menit, direbut Jakarta BIN dengan skor 25-15.

Pertandingan terakhir Jakarta Pertamina Enduro mengalahkan Bandung Bank bjb dengan skor 3-1.

Pertamina Enduro mengalahkan Bank bjb Bandung dengan skor 25-22, 22-25, 25-21, 25-18.

Kemenangan Jakarta Pertamina Enduro itu diraih dalam tempo 2 jam, 25 menit.

Mantan rekan Megawati Hangestri saat bermain di Red Spark di Liga Voli Korea, Giovanni Milana berhasil mencetak 21 poin ( terbanyak kedua) pada pertandingan pertamanya di Liga Voli Indonesia.

Baca juga: Jadwal Proliga 2024 Kamis 25 April, Tim Megawati Hangestri dan Gia Giovanna Milana Main

Pencetak poin terbanyak pada laga ini diraih Polina Shemanova, rekan Gia di Jakarta Pertamina Enduro, yang mencetak 25 poin.

Best Scorer ketiga diraih pemain Bandung bjb Tandamata, Hanna Davyskiba dengan 14 poin.

.

Hasil Proliga 2024 Putaran I - Kamis, 25 April 2024

Jakarta LavAni Allobank 3-0 Jakarta Garuda Jaya : 25-16, 25-22, 25-20

Jakarta BIN 3-1 Jakarta Livin Mandiri : 25-20, 29-27, 21-25, 25-15

Jakarta Pertamina Enduro 3-1 Bandung Bank bjb : 25-22, 22-25, 25-21, 25-18

.

Klasemen Proliga 2024 - Putra

1. Jakarta LavAni Allobank                      1 -- 1 -- 0 -- (3-0) ( 75-58) -- 3

2. Jakarta Pertamina Pertamax              0 -- 0 -- 0 -- (0-0) (0-0) -- 0

3. Palembang Bank SumselBabel          0 -- 0 -- 0 -- (0-0) (0-0) -- 0

4. Kudus Sukun Badak                            0 -- 0 -- 0 -- (0-0) (0-0) -- 0

5. Jakarta Bhayangkara Presisi              0 -- 0 -- 0 -- (0-0) (0-0) -- 0

6. Jakarta STIN BIN                                  0 -- 0 -- 0 -- (0-0) (0-0) -- 0

7. Jakarta Garuda Jaya                            1 -- 0 -- 1 -- (0-3) ( 58-75) -- 0

Klasemen Proliga 2024 - Putri

1. Jakarta Pertamina Enduro                  1 -- 1 -- 0 -- (3-1) (97-86) -- 3

2. Jakarta BIN                                            1 -- 1 -- 0 -- (3-1) (100-87) -- 3

3. Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia 0 -- 0 -- 0 -- (0-0) (0-0) -- 0

4. Jakarta Elektrik PLN                             0 -- 0 -- 0 -- (0-0) (0-0) -- 0

5. Jakarta Popsivo Polwan                      0 -- 0 -- 0 -- (0-0) (0-0) -- 0

6. Bandung Bank bjb                               1 -- 0 -- 1 -- (1-3) (86-97) -- 0

7. Jakarta Livin Mandiri                           1 -- 0 -- 1 -- (1-3) (87-100) -- 0

.

Top Skor Proliga 2024 - Putra

15 poin - Mohammad Reza Beik (LaVani)

12 poin - Fauzan Nibras (Garuda Jaya)

11 poin - Renan Buiatti (LaVani)

11 poin - Rangga Dwi Hatmojo (Garuda Jaya)

8 poin - Fahri Septian (LaVani) , Hendra Kurniawan (LaVani)

Top Skor Proliga 2024 - Putri

28 poin - Liu Yanhan ( Jakarta Livin Mandiri)

25 poin - Polina Shemanona (Jakarta Pertamina Enduro)

22 poin - Kashauna Williams (Jakarta BIN)

21 poin - Giovanna Milana (Jakarta Pertamina Enduro)

20 poin - Ratri Wulandari (Jakarta BIN)

( tribunbatam.id/son )

sumber: proliga2024

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved