Liga Italia
Juventus Mendekati Kesepakatan dengan AC Milan: Kalulu Minta Jaminan Posisi
Juventus sedikit lagi dapatkan tanda tangan bek asal AC Milan, Pierre Kalulu, pelatih Bianconeri Thiago Motta coba meyakinkan sang bek
TRIBUNBATAM.id - Juventus bidik Pierre Kalulu bek asal AC Milan, Thiago Motta memiliki peran penting.
Juventus tengah dalam proses intensif untuk merekrut Pierre Kalulu.
Menurut laporan kesepakatan dengan AC Milan tampaknya semakin dekat.
Setelah beberapa hari bernegosiasi, Juve kini fokus pada penyelesaian transfer ini.
Kalulu menunjukkan ketertarikan untuk pindah dan AC Milan telah memberikan izin baginya untuk bergabung dengan Juventus di Allianz Stadium.
Namun, menurut Tuttomercato, Kalulu telah menyatakan bahwa ia tidak ingin hanya menjadi pelapis di Juventus.
Dia meminta pertemuan dengan manajer Thiago Motta untuk mendapatkan kepastian mengenai perannya dalam tim.
Baca juga: Juventus Sedikit Lagi Amankan Tanda Tangan Bek asal AC Milan Pierre Kalulu
Selain itu juga untuk memastikan posisinya sebagai bagian integral dari proyek tim.
Thiago Motta telah berbicara langsung dengan Kalulu.
Eks pelatih Bologna itu meyakinkannya bahwa dia adalah tipe pemain yang sangat dihargainya.
Motta menegaskan kepada Kalulu bahwa sang bek bisa mencapai kesuksesan bersama di Turin.
Dengan komunikasi yang positif ini, transfer Kalulu diperkirakan akan segera memasuki tahap akhir.
Sumber tersebut juga mengklaim Juventus hampir menyelesaikan kesepakatan dengan pemain serta klubnya.
(Tribunbatam.id/Pucu Herwibowo)
* Baca berita Tribun Batam lainnya melalui tautan Google News ini
| Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Italia 2025-2026 Pekan 19, Setelah AS Roma dan Juventus Menang |
|
|---|
| Hasil Liga Italia Sassuolo Kalah Telak vs Juventus, Fabio Grosso: Juve Pantas Dapat Pujian |
|
|---|
| Jadwal Liga Italia 2025-2026 Pekan 19 Malam Ini Lecce vs AS Roma Live ANTV |
|
|---|
| Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Italia 2025-2026 Pekan 18 Setelah Napoli dan Inter Milan Menang |
|
|---|
| Hasil, Klasemen, Top Skor Liga Italia 2025-2026 Pekan 18 Setelah Juventus Imbang, AS Roma Kalah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/pierre-kalulu-pemain-baru-ac-milan-yang-direkrut-dari-lyon.jpg)