PEMUKULAN DOKTER KOAS DI PALEMBANG

Harta Kekayaan Dedy Mandarsyah Terlacak Tak Dimasukkan di LHKPN, Kini Sedang Bangun Rumah Bak Istana

Saat dikonfirmasi, ketua RT 23 lokasi H Firmansyah melalui anaknya membenarkan bahwa rumah yang sedang direnovasi itu adalah milik orangtua Dedy Manda

Editor: Eko Setiawan
Sripoku/Mat Bodok
Inilah rumah milik Dedy Mandarsyah, ayah dokter koas FK Unsri Lady Aurellia Pratiwi yang juga Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Kalimantan Barat (Kalbar). Rumah mewah ini berada di Jalan Supeno Kelurahan 26 Ilir Kecamatan Ilir Barat I Kota Palembang. 

Tercatat Dedy Mandarsyah melaporkan harta kekayaan pada 14 Maret 2024 dengan total harta Rp9.426.451.869.

Angka tersebut dinilai janggal karena pegawai negeri di bawah Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat memiliki nominal tersebut.

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pun akhirnya ikut menyoroti kasus ini.

Ditelusuri Tribunnews, ada beberapa kejanggalan dari harta yang dilaporkan Dedy Mandarsyah.

 Khususnya tanah dan bangunan yang dinilai cukup murah.

Dari situs LHKPN, Dedy memiliki tiga rumah di wilayah Jakarta Selatan dengan nominal Rp200 juta dan Rp350 juta.

Harga tersebut cukup murah untuk rumah wilayah Jakarta Selatan.

Menariknya, Dedy tak memiliki rumah selain di Jakarta Selatan.

Sementara, keluarga Dedy berada di Palembang. Dedy saat ini ditugaskan di Kalimantan Barat.

Ditemukan fakta, ada kemungkinan keluarga Lady Aurellia saat ini tinggal di Jalan Supeno no.9 Palembang.

Ditelurusi melalui Google Maps, Jalan Supeno no.9 tengah dibangun rumah megah.

Update pada 2015, rumah yang sama merupakan butik Lady Gallery's, sesuai brand produk Sri Meilina alias Lina Dedy.

Selain itu, Dedy Mandarsyah hanya mendaftarkan satu buah mobil CRV senilai Rp450 juta.

Kini, publik menanti penyelidikan KPK.

Direktur Pendaftaran dan Pemeriksaan LHKPN KPK, Herda Helmijaya, mengatakan pihaknya masih mengumpulkan analisis dan anomali yang ada di LHKPN Dedy Mandarsyah.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved