Gubernur Kepri Ansar Ahmad

Gubernur Kepri Sebut Rencana Pembangunan Estuari Dam di Bintan Masuk Tahapan Kajian

kajian itu juga sebagai hilangnya persepsi bahwa, pembangunan itu akan menenggelamkan banyak Desa sekitarnya.

Penulis: Endra Kaputra | Editor: Eko Setiawan
Endrakaputra
Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Ansar Ahmad saat diwawancarai. 

TRIBUNBATAM.id, TANJUNGPINANG - Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Ansar Ahmad menyebutkan, rencana pembangunan Estuari Dam di Teluk Bintan, Kabupaten Bintan masuk dalam tahap kajian.

“Ini sudah masuk kajian, untuk menilai harus seberapa dalam dibuatnya,”ucap Gubernur Ansar di Kantor DPRD Kepri, Dompak, Tanjungpinang, Senin (23/06/2025).

Menurutnya, kajian itu juga sebagai hilangnya persepsi bahwa, pembangunan itu akan menenggelamkan banyak Desa sekitarnya.

“Tidak seperti itu, hanya digunakan berapa kawasan aja yang fungsinya pengoperasian Damnya,”ujar Ansar.

Gubernur Ansar juga mengatakan, bahwa pembangunan Dam juga sangat penting untuk ketersediaan air bersih menjelang 10 sampai 15 tahun mendatang.

“Kebutuhan air bersih dengan adanya Dam ini juga selain di Tanjungpinang-Bintan, juga untuk Kota Batam,”ucapnya.

Terhadap pelaksanaan pembangunannya, dilakukan dengan sekema kerjasama antara Pemerintah dengan pihak Swasta.

“Jadi melalui KPBU yaa untuk rencana pembangunan Dam tersebut,”ucapnya. (Tribunbatam.id/endrakaputra)

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved