KEUANGAN

Cara Transfer Valas Via Livin by Mandiri, Cek Biaya Trasaksinya

Cek langkah-langkah untuk melakukan transfer valas dengan mudah secara online lewat Livin by Mandiri. Berikut cara yang bisa Anda coba.

bankmandiri.co.id
TRANSFER VIA M-BANKING- Konversi Valas Livin by Mandiri dilansir dari bankmandiri.co.id, Kamis (31/7/2025). Berikut cara transfer valas via Livin by Mandiri beserta biaya administrasinya. 

TRIBUNBATAM.id- Berikut cara transfer valas via Livin by Mandiri beserta biaya administrasinya.

Livin by Mandiri merupakan mobile banking dengan fitur layanan transaksi yang sangat bermanfaat. 

Bank Mandiri memberikan kemudahan untuk nasabahnya yang akan melakukan pengiriman uang. 

Bukan hanya sekedar mata uang rupiah yang bisa dikirim lewat Livin Mandir, melainkan mata uang asing atau valas yang bisa ditransfer. 

Lewat fitur transfer valas di aplikasi Livin by Mandiri, nasabah dapat secara langsung mengirimkan dana ke rekening bervaluta asing secara cepat, murah, utuh, dan mudah. 

Fitur ini juga dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja secara 24/7 melalui Livin Mandiri, tanpa dibatasi jam operasional bank (09.00 - 15.00).

Bahkan dana yang dikirim bisa diterima ke rekening tujuan kurang dari 24 jam dan bahkan dapat diterima hanya dalam hitungan detik, terkhusus untuk mata uang GBP, EUR, dan SGD.

Baca juga: Cara Blokir Kartu Kredit BCA Lewat myBCA Maupun BCA Mobile Tanpa Ribet

Sehingga tidak perlu khawatir dana yang diterima tidak utuh, sebab Bank Mandiri menerapkan full amount guarantee.

Selain itu, seluruh biaya admin dan pengiriman sudah ditentukan di awal, dengan kurs terkini yang kompetitif bila dibandingkan dengan bank atau penyedia jasa keuangan lainnya. 

Untuk dapat menikmati fitur Transfer Valas, nasabah wajib melakukan pembaharuan (update) aplikasi Livin by Mandiri ke versi terbaru.

Cara Transfer Valas di Livin Mandiri

  • Buka aplikasi Livin’ by Mandiri dan login.
  • Pilih menu "Transfer Valas".
  • Pilih "Saya Setuju".
  • Masukkan nominal transfer lalu pilih "Lanjutkan".
  • Lengkapi data penerima transfer, lalu pilih "Lanjutkan".
  • Konfirmasi data transaksi lalu pilih "Transfer".
  • Masukkan PIN Livin'.

Baca juga: Harga HP iPhone 11 Pro Max, iPhone 12, iPhone 13, iPhone 14, iPhone 15, iPhone 16 Agustus 2025

  • Permintaan transfer valas berhasil terkirim, untuk melihat status transaksi klik "Cek Status Transfer".
  • Status transaksi dapat dicek berkala melalui menu "Pesan".
  • Rekening penerima otomatis tersimpan dalam "Daftar Transfer".

Selain terdapat menu Transfer Valas, nasabah juga bisa melakukan transaksi valas di luar negeri dengan kartu Mandiri debit visa.

Banyak manfaat yang bisa dirasakan ketika melakukan transaksi valas di luar negeri menggunakan kartu Mandiri debit visa, seperti:

1. Kemudahan transaksi melalui ATM

- Nikmati berbagai layanan transaksi melalui mandiri ATM, seperti : Penarikan tunai, perubahan PIN kartu Mandiri debit, cetak mutasi rekening, pembayaran tagihan (seperti PLN, telepon, HP dan kartu kredit), pembayaran uang kuliah, pembelian isi ulang pulsa HP, pembayaran tiket online, transfer, info saldo tabungan, pendaftaran fasilitas Livin' by Mandiri.

- Di Puluhan ribu ATM Himbara berlogo LINK, berlogo ATM Prima & ATM Bersama di seluruh Indonesia.

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved