Mayat di Sei Panas Ditemukan Pemilik Warung Dalam Parit, Ada Luka di Wajahnya. Siapa Dia?
Temuan mayat di dalam parit dekat simpang patung kuda, Sei Panas, Batam Kota, membuat heboh warga.
TRIBUNBATAM.id, BATAM - Temuan mayat di dalam parit dekat simpang patung kuda, Sei Panas, Batam Kota, membuat heboh warga.
Patroli Unit Reskrim Batam Kota, Hazaquan mengatakan, mayat tersebut ditemukan oleh warga, Jumat (8/12/2017) malam, sekitar pukul 21.00 WIB.
Seorang wanita pemilik warung saat itu sedang menyapu di sekitar warungnya.
Tiba-tiba ia kaget melihat ada orang telentang tak bergerak di dalam parit, tepat di samping warungnya.
Wanita itu kemudian berteriak sehingga warga kemudian berdatangan.
Baca: BREAKINGNEWS. Warga Heboh, Ada Mayat di Dekat Patung Kuda Sei Panas
Baca: Raditya Dika Lamar Annisa Aziza Dibilan Netizen Nggak Serius. Lihat Saja Video Ini
Baca: Manchester United Vs Manchester City - Mampukah Setan Merah Mematahkan Citizen Tanpa Pogba?
Warga kemudian melaporkan ke Ketua RW 16 yang langsung menghubungi Polsek Batam Kota.
Saat ini pihak kepolisian masih melakukan olah TKP dan menyelidiki penemuan mayat tersebut.
Belum diketahui nama mayat tersebut karena tidak ada identitas apapun di tubuhnya.
Menurut seorang polisi, ada luka di bagian wajah korban, namun belum diketahui, apakah akibat penganiayaan atau karena kecelakaan.
Ciri-ciri korban, mengenakan kemeja kotak-kotak warna biru dan celana warna gelap.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/mayat_20171208_231104.jpg)