Penemuan Mayat di Karimun
Rasyid Diduga Mati Kelaparan
Melihat kondisi mayat yang begitu kurus, diduga Rasyid tewas karena kelaparan.
Laporan Wartawan Tribunnews Batam, Rachta Yahya
KARIMUN, TRIBUN – Aris Tiyanto, Kasi Usaha dan Kesejahteraan Dinas Sosial (Dinsos) Karimun yang menemukan mayat Rasyid menceritakan, dirinya bersama seorang sekuriti RSUD Karimun hendak melihat Rasyid yang tinggal di sebuah gubuk reot di belakang hotel Aston pagi kemarin.
Keduanya kaget begitu mengetahui Rasyid sudah terbujur kaku di dalam semak-semak dekat gubuk reotnya.
"Saat saya periksa, ia sudah meninggal. Rencananya mau kami kebumikan di TPU Sememal," terangnya.
Melihat kondisi mayat yang begitu kurus, sampai tulang-tulang rusuknya tampak begitu jelas dengan mata telanjang, diduga Rasyid tewas karena kelaparan.
Namun hal itu langsung dibantah Aris. Ia mengaku pihaknya sudah menawarkan bantuan kepada korban namun ditolak. Aris mengatakan, Rasyid mengaku enggan pulang kampung ke Langkat, Sumatera Utara.