PILWAKO BATAM 2015
Rialis Siapkan Yel-yel Khusus
Kita siapkan yel-yel, termasuk kelengkapan sesuai persyaratan. Para pendukung yang boleh masuk ruangan semua sudah didaftarkan sesuai KTP
Laporan Tribunnews Batam, Purwoko
TRIBUNNEWSBATAM.COM, BATAM – Tahapan pilwako Batam sampai pada fase menentukan. KPU Kota Batam dijadwalkan menggelar pleno penetapan psangan calon walikota-wakil walikota Batam pada Senin (24/8) siang ini. Sehari kemudian dilanjutkan pencabutan nomor urut calon di Harmoni One Batam Centre.
Pasangan Ria Saptarika-Sulistyana (Rialis) pun menyatakan telah mempersiapkan dua agenda penting tersebut. Bakal calon wakil walikota Sulistyana yang dihubungi Tribun, Minggu (23/8) malam mengungkapkan, dalam penetapan calon di KPU pasangan calon diperbolehkan diwakilkan. Oleh karena itu sesuai aturan pasangan Rialis akan mengutus empat wakil untuk mengikuti acara yang akan digelar muli pukul 13.00 WIB itu.
"Kami dari Tim telah menunjuk wakil dalam pleno tersebut. Salah satunya Pak Ngaliman dan beberapa dari tim, baik partai pengusung dan pendukung maupun dari tim pemenangan," kata Sulistyana.
Namun demikian berbeda dengan agenda pengundian nomor urut calon. Selain pasangan calon hadir, pihaknya juga akan mengerahkan 200 pendukung, sebagaimana kuota maksimal yang diperbolehkan oleh KPU, untuk masuk ke ruang acara.
"Kita siapkan yel-yel, termasuk kelengkapan sesuai persyaratan. Para pendukung yang boleh masuk ruangan semua sudah didaftarkan sesuai KTP. Pendukung akan diberi id card yang harus dikenakan selama acara," katanya.
Dijelaskan Sulistyana, dalam acara pengundian nomor urut itu, pendukung Rialis akan mengenakan seragam ataupun atribut masing-masing komunitas sebagai tim pendukung. Mereka terdiri dari partai pengusung dan pendukung, kelompok-kelompok relawan, komunitas paguyuban, dan lain-lain.
"Karena hanya maksimal 200 orang, maka setiap komunitas dan kelompok relawan diwakili 5 orang saja," katanya.
Ditambahkan oleh salah satu Tim Suksesnya, Arianto Prasedyo, untuk menuju Harmoni One, rombongan akan bersama-sama bergerak dari Kantor DPC PDIP Batam, atau berjarak sekitar 1,5 Km dari lokasi acara.
Ditanya mengenai harapannya tentang nomor urut pasangan Rialis, Arianto menyatakan, pada intinya nomor berapapun tidak masalah. Namun jika diminta memilih, ia berharap dapat nomor urut 2.(pwk)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/ria-saptarika-dan-sulistyana-rialis_20150715_213900.jpg)