Aksi Driver Ojek Online Ini Sepele Tapi Sukses Membuat Netizen Meleleh

Pria yang masih mengenakan helm tampak menempelkan sesuatu pada tulisan di karangan bunga untuk Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat.

TRIBUNNEWS
Foto seorang pria berjaket Grab di depan karangan bunga Ahok-Djarot 

BATAM.TRIBUNNEWS.COM - Sebuah foto yang menunjukkan seorang pria mengenakan jaket Grab berdiri di depan karangan bunga menjadi perbincangan di media sosial.

Dalam foto yang banyak beredar di Twitter dan Instagram terlihat pria tersebut masih mengenakan helm tampak menempelkan sesuatu pada tulisan di karangan bunga untuk Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat.

Dari keterangan foto tersebut diketahui bahwa pria tersebut sedang menyusun satu persatu huruf yang lepas.

Memungut bunga yang lepas dan menempelkannya kembali.

.
instagram.com/anti_ariandini

Sontak aksi tersebut banyak mengundang simpati netizen.

Mereka memuji aksi driver ojek online tersebut yang dinilai melakukan hal kecil namun bermakna.

Hal sederhana itu menurut mereka menunjukkan kepedulian tulus yang saat ini cukup langka ditemukan.

lisa_oktaSemoga Tuhan memberkati anda ya mas. Tindakkanmu kecil tapi maknanya luar biasa. Hormat saya untuk anda.

wiedbakesTerharu melihatnya mba @anti_ariandini. Cuma teriring doa utk si bapak grab. Aku kok berkaca2 liatnya

mitzimaharaniterharuuuuuu.....mungkin dia ga sanggup beli karangan bunga,tapi dengan berusaha menjaganya jadi berasa ngirim juga. Oh bang grab moga2 pengguna jasamu makin banyaaaakkkkkk....aamiiin yra

ida_ciaTerharu liatnya, smoga banyak rejekinya bang grab

@rizka_christian hati nya baik banget, peduli sama sekitar,, hidup ndak meluku ngojek buat dia tapi berbuat baik dari hal sepele

@Kurniaw6Herlina Krn Mas nya grab lbh bermartabat dari org yg mengatasnamakan partai buruh di bwh kader pks yg membakar bunga

@RosalinEster Aaa...ahhhh...... so sweet banget abang grab nya..

Karangan Bunga Ahok Tembus 5.016

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved