Beginilah 5 Cara Bikin Mie Instan Nyaman Bagi Kesehatan
Mie instan masih menjadi menu andalan anak kos saat tanggal tua atau saat sedang 'terdesak'.
TRIBUNBATAM.id - Mie instan masih menjadi menu andalan anak kos saat tanggal tua atau saat sedang 'terdesak'.
Mereka memilih mie instan sebagai menu 'pengganjal' lapar karena mie instan dinilai praktis.
Apalagi sekarang telah ada mie gelas yang tinggal dituangt air panas bisa langsung jadi.
Bahkan bukan anak kos saja, mie instan banyak dinikmati banyak orang dari segala usia.
Alasannya karena harga yang murah dan banyak rasa.
Namun masih yang begitu tau penyajian yanjg tepat untuk mengolah mie instan ini.
Apalagi banyak isu yang kurang baik terutama masalah kesehatan bila sering mengkonsumsi makanan ini.
Bila tidak diolah dengan benar ini akan sangat membahayakan kesehatanmu.
Bahkan penyakit ganas seperti kanker usus bisa saja menyerang para penikmat setia makanan ini.
Di sini kami akan beberkan beberapa cara agar makan mie instan tetap sehat tapi juga jadi lebih enak.
1. Air rebusan jangan dipakai.
Hal ini penting karena air rebusan mengandung banyak bahan-bahan kimia.
Saat proses perebusan, bahan-bahan kimia tersebut keluar dari mie dan membuat air rebusan berwarna kuning.
Sebaiknya kamu gunakan saja air panas lain dari pada menggunakan sisa rebusan.
Kandungan bahan kimia air rebusan mie instan bisa saja membahayakan kesehatan kamu.
2. Jangan makan mie instan dengan nasi.