LIGA CHAMPIONS

Bukan Cristiano Ronaldo, Tapi Luka Modric yang Terpilih Sebagai Pemain Terbaik Eropa 2018

Gelandang Real Madrid, Luka Modric, terpilih sebagai Pemain Terbaik Eropa yang diberikan Federasi Sepakbola Eropa, UEFA, Kamis (30/8/2018)

Editor: Mairi Nandarson
TWITTER/UEFACHAMPIONSLEAGUE
Luka Modric Pemain Terbaik Eropa 2017-2018 

Gelar tersebut didapat Real Madrid setelah berhasil mengalahkan tim-tim juara seperti Paris Saint-Germain, Juventus, dan Bayern Muenchen.

“Tahun lalu adalah musim yang baik bagi kami, khususnya di Liga Champions. Kami memiliki jalur yang lebih keras daripada tahun-tahun sebelumnya," ucap Luka Modric seperti dikutip BolaSport.com dari UEFA.com.

"Kami meraihnya dengan mengalahkan juara dari Prancis, Italia, dan Jerman serta di final kami bertemu dengan Liverpool, tim hebat yang juga memiliki musim bagus di Inggris,” tuturnya.

Pada musim 2018-2019, Real Madrid akan memulai langkah mereka dari Grup G bersama AS Roma, CSKA Moskva, dan Viktoria Plzen.

Grup tersebut bakal menjadi ujan pertama bagi Real Madriduntuk bisa mempertahankan gelar juara mereka tanpa kehadiran Cristiano Ronaldo yang selalu menjadi penyumbang gol terbanyak mereka di semua ajang, terutama Liga Champions.(*)

Sumber: BolaSport.com
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved