BATAM TERKINI
Lagi Sakau, Pelaku Curamor Ini Diamankan Macan Barelang
Kita masih lakukan pengembangan. Namun ada 10 motor yang sudah kita sita dari tangan tersangka. Memang dia pelaku ranmor
TRIBUNBATAM.id, BATAM-Tim Macan Polresta Barelang mengamankam dua pelaku pemcurian kendaraan bermotor. Mirisnya lagi, salah satu yang diamankan masih dalam pengaruh narkoba.
Kasat Reskrim Polresta Barelang AKP Andri Kurniawan mengatakan, pelaku merupakam pemain lama yang sering beraksi di kota Batam. Sejauh ini, sudah 10 motor curian yang diamankam polisi.
"Kita masih lakukan pengembangan. Namun ada 10 motor yang sudah kita sita dari tangan tersangka. Memang dia pelaku ranmor yang sering main di Batam," sebut Andri, Rabu (3/10/2018).
Baca: Bayar Operasi Plastik, Ratna Sarumpaet Gunakan Rekening yang Sama dengan Donasi Danau Toba
Baca: Kuliah di ITEBA, Biaya Indonesia Rasa Singapura. 83 Mahasiswa Baru Dilantik
Baca: Tawarkan Properti Berkualitas, REI Expo Diikuti 13 Pengembang
Kedua pelaku berinisial IS dan DA. Diduga masih ada pelaku lainya yang akan diburu pihak kepolisian. Sebab sejauh ini, kedua pelaku belum berkata jujur kepada penyidik.
Pantauan Tribun dilapangan, IS saat diamankan polisi masih dalam pengaruh narkoba. Ia masih sakau dan berbicara sering ngaur ketika polisi mencoba meminta keterangan kepadanya.
Akhirnya, Polisi membiarkan dulu IS sampai dia benar-benar sadar untum bisa diambil keterangan.
"Gimana kita mau ambil keterangan, kalau dia masih sakau seperti ini," ujar salah satu penyidik.(koe)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/ilustrasi-curanmor_20170712_085006.jpg)