PIALA ASIA U19 2018
AFC U19 2018 - Klasemen Grup A Usai Drama 11 Gol Qatar vs Indonesia, Uni Emirat Arab Pesta 8 Gol
Sempat tertinggal 6-1, Indonesia berhasil menciptakan 4 gol balasan, sayang skor akhir tidak memihak ke Indonesia, Qatar menang 6-5
Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
TRIBUNBATAM.id, JAKARTA - Timnas Indonesia melakukan comeback hebat saat melawan Qatar di laga kedua Grup A AFC U19 2018, Minggu (21/10/2018).
Sempat tertinggal 6-1, Indonesia berhasil menciptakan 4 gol balasan, namun sayang skor akhir tidak memihak ke Indonesia, Qatar menang 6-5 dalam pertandingan.
Hasil ini membuat peluang Qatar kembali hidup karena memiliki nilai sama dengan Indonesia.
Baca: Hasil AFC U19 2018 - Qatar 6-5 Indonesia, Comeback Hebat Indonesia, Todd Rivaldo Hattrick
Baca: AFC U19 2018 - Babak Pertama Berakhir, Qatar Unggul 4-1 atas Indonesia.
Baca: SUDAH BERLANGSUNG Denmark Open 2018 - Live Streaming Marcus/Kevin vs Takeshi Kamura/Keigo Sonoda
Langkah Indonesia sedikit lebih berat, karena harus menghadapi Uni Emirat Arab di laga terakhir, sementara Qatar melawan Taiwan.
Dengan hasil ini, Uni Emirat Arab memimpin klasemen Grup A dengan nilai, 6 disusul Qatar dan Indonesia sama-sama dengan nilai 3, namun Qatar unggul head ti head atas Indonesia.
Di peringkat keempat Taiwan dua kali kalah.
Berikut klasemen sementara Grup A
1. Uni Emirat Arab ------ 2-2-0-0-(10-2)-6
2. Qatar --------------------- 2-1-0-1-(7-7)-3
3. INDONESIA -------------2-1-0-1-(8-7)-3
4. Taiwan ------------------- 1-0-0-2-(2-11)-0
Indonesia memulai pertandingan babak kedua dengan skor 1-4 untuk keunggulan Qatar.
Qatar bahkan menambah dua gol di babak kedua lewat gol lewat Abdulrasheed pada menit ke 51, dan 59.
Dalam kondisi tertinggal 1-6, Indonesia kemudian membalas lewat gol Todd Rivaldo pada menit ke 65, 73 dan 81.\
Satu gol lainnya diciptakn Saddil Ramadani pada menit ke-69.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/qatar-6-5-indonesia_20181021_211248.jpg)