Kevin Sanjaya Berikan Bajunya ke Pebulutangkis Thailand, Ini Reaksi Ratchanok Intanon
Sosok Kevin Sanjaya tak hanya menjadi perhatian saat di lapangan, tapi juga diluar lapangan.
TRIBUNBATAM.id - Sosok Kevin Sanjaya tak hanya menjadi perhatian saat di lapangan, tapi juga diluar lapangan.
Banyak penggemar, terutama perempuan yang menyukai penampilan Kevin yang tampan.
Beberapa jam sebelum pertandingan final Hong Kong Open 2018, Kevin kembali jadi perbincangan.
Hal tersebut berawal dari unggahan pebulutangkis cantik Thailand, Ratchanok Intanon.
Pemain tunggal putri ranking 8 dunia tersebut mengunggah video melalui Instagram story-nya.
Dalam unggahan tersebut, Ratchanok memamerkan potretnya membawa baju jersey Kevin Sanjaya.
Jersey tersebut berwarna hitam-kuning-putih.
Tertulis nama SUKAMULJO K S dan Indonesia di bagian punggungnya.
"Terimakasih... *emoji tertawa.
I got the shirt of fast and furious player.
But he not wash his shirt omg! *emoji."
*Aku mendapatkan baju dari pemain cepat dan enerjik.
Tapi dia tidak mencucinya ya Tuhan!"
Unggahan tersebut diunggah kembali oleh akun penggemar Kevin dan mendapat beragam reaksi.
Beberapa dari mereka yang fokus pada cara Ratchanok membawa jersey Kevin.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/kevin-sanjaya-dan-ratchanok-intanon.jpg)