Piala AFC 2019-Klub Indonesia di Grup G dan H. PSM, Persija, Persib, atau Bhayangkara FC yang Lolos?
Empat klub Indonesia yang berpotensi masuk yakni PSM Makassar, Persija Jakarta, Persib Bandung serta Bhayangkara FC
TRIBUNBATAM.id - Calon lawan klub asal Indonesia di Piala AFC 2019 sudah tersusun usai Konfederasi sepak bola Asia (AFC) sudah melakukan drawing untuk pembagian grup Piala AFC 2019 di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (22/11/2018).
Empat klub Indonesia yang berpotensi masuk yakni PSM Makassar, Persija Jakarta, Persib Bandung serta Bhayangkara FC.
PSM Makassar berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2018, Persija Jakarta runner up, Persib Bandung dan Bhayangkara FC mempunyai poin sama.
Baca: Persib Bandung vs Perseru Serui: Mario Gomez Bertekad Akhiri Rekor Buruk saat Berlaga di Bali
Lantas, masuk ke grup mana kah perwakilan klub Indonesia di ajang Piala AFC 2019?
Belum ada kepastian lantaran kompetisi Liga 1 2018 masih berlangsung.
Akan tetapi, klub-klub di Asia Tenggara masuk ke dalam Grup F, G, dan H.
Untuk klub Indonesia, masuk ke dalam Grup G dan H pada Zona Asia Tenggara.
Di Grup G terdapat perwakilan dari Filipina, Vietnam, Indonesia, dan Myanmar.
Sementara perwakilan dari Singapura, Filipina, Laos, dan Indonesia tergabung ke dalam Grup H.
Sampai saat ini belum ada kepastian klub Indonesia yang akan berlaga di Piala AFC 2019.
Hal itu didasari belum selesainya kompetisi Liga 1 2018 yang baru akan berakhir pada 8 Desember mendatang.
Juara Liga 1 2018 nantinya terlebih dahulu untuk masuk ke dalam babak play off Liga Champions Asia 2019.
Jika gugur, maka juara Liga 1 2018 itu otomatis akan masuk ke dalam Piala AFC 2019 dan tergabung ke Grup G.
Namun, andai klub Indonesia itu terus melaju hingga masuk ke babak penyisihan grup Liga Champions Asia 2019, slot di Grup G Piala AFC 2019 akan ditempati oleh peringkat ketiga Liga 1 2018.
Tetapi kalau gagal di babak play off Liga Champions Asia 2019, slot peringkat ketiga di Liga 1 2018 akan diambil oleh sang juara Liga 1 2018.
Baca: Inilah 5 Fakta Seputar Akad Nikah Baim Wong dan Paula Verhoeven
