Xiaomi Redmi Note 7 Diluncurkan. Kamera 48 MP, Bisa Bikin Poster. Harga Cuma Rp 2 Jutaan

Kamera utama Xiaomi Redmi Note 7 memiliki resolusi 48 megapiksel dengan sensor Samsung ISOCELL GM1 dan bukaan lensa f/1.8

kolase
Xiaomi Redmi Note 7, smartphone premium dengan harga murah 

Baterai Xiaomi Redmi Note 7 berkapasitas 4.000 mAh atau sama dengan Redmi 6 atau 6 Plus yang telah teruji, bisa digunakan main game seharian dan tidak panas.

Xiaomi Redmi Note 7 dilunxcurkan dengan tiga varian, yakni RAM/ROM (memori dan ruang penyimpanan) 3GB/32GB, 4GB/64GB serta 6GB/64GB

Lalu bagaimana harganya?

Xiaomi Redmi Note 7 ditawarkan dengan harga yang sangat murah untuk kualitasnya yang setara dengan smartphone premium.

Harganya mulai 999 yuan (Rp 2,1 juta) untuk varian 3GB/ 32 GB. 1.199 yuan (Rp 2,5 juta) untuk varian 4 GB/ 64 GB, dan 1.399 yuan (Rp 2,9 juta) untuk varian 6GB/64 GB.

Asal tahu saja, Redmi Note 7 merupakan produk perdana Redmi yang melepaskan diri dari brand Xiaomi dan berdiri sendiri sebagai sub-brand, juga menggunakan logo baru.

Selain Redmi Note 7, Redmi turut mengumumkan bahwa akan ada versi "Pro" dari ponsel tersebut yang menggunakan sensor kamera 48 megapiksel IMX586 buatan Sony.

Honor View 20

Selain Redmi Note 7, smartphone lain yang mengusung kamera 48 Megapiksel adalah Honor View 20.

Rilis globalnya direncanakan pada 22 Januari 2019 mendatang di Paris, Perancis.

Harga & spesifikasi Hp Honor View 20 (V20) bakal bersaing dengan Xiaomi.

Dilansir dari Kompas.com, ponsel ini dibekali kamera utama dengan sensor Sony IMX596 beresolusi 48 megapiksel.

Sensor ini memiliki fotodioda berukuran 0,8 mikron sehingga ke-48 juta piksel itu bisa dimampatkan dalam sensor berukuran 1/2 inci (diagonal 8mm).

Selain resolusi mencapai 48 megapiksel, sensor Sony IMX596 di Honor View 20 diklaim sanggup menghasilkan foto bagus dalam kondisi minim cahaya karena menggunakan filter warna Quad Bayer yang bisa menggabungkan empat piksel menjadi satu.

Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved