Begini Reaksi Jokowi dan Iriana Lihat Gilang Dirga Tirukan Suara Presiden
Suami Adiezty Fersa ini memposting cuplikan ketika ia bersama peserta dan juri Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2019 menyambangi Istana Bogor, Jawa Barat
Begini Reaksi Jokowi dan Iriana Lihat Gilang Dirga Tirukan Suara Presiden
TRIBUNBATAM.id - Gilang Dirga dikenal sebagai selebriti yang pandai menirukan tingkah laku orang lain.
Di panggung misalnya, ia kerap menirukan suara orang lain.
Lantas bagaimana jika ia menirukan suara Presiden Joko Widodo?
Hal tersebut diungkap oleh Gilang Dirga lewat akun Instagram @gilangdirga, Rabu (13/2/2019).
• Pelatih Maurizio Sarri Terancam Setelah Chelsea Dibantai Man City 6-0, Nama Zinedini Zidane Mencuat
• Dituduh Gelapkan Uang Rp 8,8 Miliar dan Bikin Sayembara, Wanita Ini Laporkan Balik Aktor Lucky Hakim
• Viral Video Angpau Hilang di Bagasi Pesawat Lion Air, Bocah Menangis Histeris
• Trending di Twitter, 15 Tweet Kocak Ramaikan #RaisaLahiran, Anak Raisa Namanya Romlah Atau Ijal?
Suami Adiezty Fersa ini memposting cuplikan ketika ia bersama peserta dan juri Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2019 menyambangi Istana Bogor, Jawa Barat.
Kunjungan mereka pun disambut baik oleh Iriana dan Presiden Joko Widodo.
Momen keseruan-keseruan pun muncul dalam pertemuan tersebut.
Dalam cuplikan tayangan di Indosiar, tampak Jokowi mengajak Soimah, Ramzi dan Gilang Dirga berkeliling Istana Bogor mengendarai mobil golf didampingi Iriana.
Hingga tibalah sesi mengobrol antara juri dan peserta Liga Dangdut Indonesia mengobrol bersama.
Mengetahui jika Gilang Dirga lihai menirukan orang lain, Ramzi pun menantang sang host untuk menirukan suara presiden di depan Joko Widodo langsung.
Awalnya, Gilang Dirga tampak keberatan dan malu-malu.
Namun, lantaran dipaksa sejumlah peserta dan juri lain, ia pun pasrah berdiri.
Gilang masih malu-malu, ia pun sempat menunduk ke Jokowi untuk minta izin.
Lalu akhirnya bersuara seperti Jokowi.
"Yaa.....," ujar Gilang Dirga yang disambut tawa peserta dan juri LIDA 2019.
Joko Widodo pun ikut tertawa lebar melihat polah kocak Gilang Dirga itu.
Begitu pula Iriana Jokowi, ia terus mengumbar senyum di depan para tamu dari LIDA 2019.
Sayang video tersebut berlangsung sikat lantaran acaranya baru akan tayang pada Jumat 15 Februari 2019 mendatang pukul 18.00 WIB di "Dangdutan Bareng Presiden Jokowi" #LIDA2019.
Diketahui, konser Nominasi Dangdut Indonesia Liga Dangdut Indonesia (LIDA) Indosiar kini memasuki musim kedua.
Dikutip TribunSolo.com dari TribunPontianak.co.id, konser LIDA yang menampilkan bakat dan talenta tarik suara bernyanyi dangdut dari seluruh daerah di Indonesia di pastikan tak kalah seru dari LIDA musim pertama yang terbilang
sukses.
Gelar juara LIDA musim pertama berhasil diraih oleh Selfiyani alias Selfi dari Sulawesi Selatan.
LIDA season 2 sendiri yang dikenal dengan tagline 'seni menyatukan' melakukan pencarian bakat melalui online dan offline dan mengumpulkan penyanyi dangdut bertalenta di seluruh Indonesia.
Yang kemudian setiap kontestan yang terpilih akan menjadi duta dari daerahnya sesuai kategori tertentu.
Dari 16 grup nanti, akan ditentukan masing-masing empat peserta yang berhasil lolos ke babak Top 80 kemudian saat ini memasuki babak top 64.
Sementara menurut Gilang Dirga, pertemuan tim LIDA 2019 dengan Presiden Jokowi ini selain untuk silaturahmi juga membahas soal permusikan dangdut Tanah Air.
Adapun sederet selebriti yang berkesempatan bertemu Jokowi dan Iriana antara lain Soimah, Inul Daratista, Zaskia Gotik, Nasar, Ramzi, Gilang Dirga, Bams Samson, Caren Delano, Nassar, dan lain-lain. (*)
Artikel ini telah tayang di Tribunsolo.com dengan judul Gilang Dirga Ternyata Lihai Tirukan Suara Presiden, Begini Reaksi Jokowi dan Iriana