LIGA SPANYOL
Hasil, Klasemen dan Top Skor Liga Spanyol, Setelah Barcelona dan Madrid Menang, Lionel Messi 31 Gol
Barcelona memantapkan diri sebagai pemuncak tabel setelah membungkam Espanyol 2-0 di Camp Nou dalam partai pekan ke-29, Sabtu (30/3/2019)
Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
Rekor Benzema
Cukup dengan sebuah gol, striker Real Madrid, Karim Benzema, mengukir rekor pribadi yang bahkan belum bisa dicapai oleh Lionel Messi maupun Cristiano Ronaldo.
Satu gol dari Karim Benzema menjadi penentu kemenangan 3-2 Real Madrid atas Huesca pada laga pekan ke-29 Liga Spanyol2018-2019, Minggu (31/3/2019).
Dengan torehan tersebut, berarti sang juru gedor sudah menjebol gawang seluruh klub yang dihadapinya di kasta teratas sepak bola Negeri Matador.
Benzema telah melawan 34 tim sejak gabung ke Real Madrid satu dekade lalu atau pada 2009.
"Karim sudah 10 tahun di Real Madrid dan selalu memberikan performa terbaik. Mungkin ini menjadi tahun terbaik dia," kata pelatih Madrid, Zinedine Zidane, seperti dikutip BolaSport.com dari Mundo Deportivo.

• Hasil Liga Italia Inter Milan vs Lazio - Mauro Icardi Masih Absen, Inter Milan Kalah di Kandang
• Hasil Liga Spanyol Real Madrid vs Huesca, Karim Benzema Cetak Gol Jelang Laga Usai, Madrid Menang
• Klasemen MotoGP Setelah Marc Marquez Juara GP Argentina, Valentino Rossi Kalahkan Dovizioso
Sementara itu, megabintang Barcelona, Lionel Messi, sudah menghadapi 40 klub dengan 37 di antaranya berhasil dibobol.
Tiga tim yang belum bisa dijebol Messi adalah Cadiz, Murcia, dan Huesca.
Adapun megabintang asal Portugal sekaligus mantan rekan setim Karim Benzema di Real Madrid, Cristiano Ronaldo, tercatat menghadapi 33 tim Liga Spanyol dan cuma satu yang belum 'diperawani', yakni Leganes.
Benzema juga berhasil melewati pencapaian penyerang legendaris Madrid, Hugo Sanchez, yang mencetak gol ke gawang 33 tim berbeda.
Berikut hasil lengkap Liga Spanyol pekan ke-29:
Girona 1-2 Athletic Bilbao (Cristian Stuani 37'; Inaki Williams 53', Raul Garcia 59')
Getafe 0-2 Leganes (Michael Santos 49', Juanfran 83')
Barcelona 2-0 Espanyol (Lionel Messi 71', 89')
