WISATA BALI

Tempat wisata Instagramable di Bali, Tukad Unda hingga Ladang Bunga Marigold

Tempat wisata Instagramable di Bali yang bisa kamu kunjungi ketika sedang berlibur ke Bali.

Ig/phaseonephoto
Tukad Unda, Bali merupakan satu dari sekian tempat wisata Instagramable di Bali 

TRIBUNBATAM.id - Tempat wisata  Instagramable di Bali yang bisa kamu kunjungi ketika sedang berlibur ke Bali.

Tempat wisata Instagramable di Bali seperti Tukad Unda, Ladang Bunga Marigold, Pura Lempuyang Luhur, hingga Danau Tamblingan.

Dilansir dari berbagai sumber, Tribun Travel merangkum 6 destinasi apik dan Instagramable di Bali.

 

1. Tukad Unda, Klungkung

 

Tukad Unda adalah satu air terjun yang terkenal dengan pesona keindahannya.

Air yang mengalir di sini berasal dari sungai yang bersih dan jernih, sehingga kamu tidak perlu takut kulitmu gatal-gatal atau alergi sepulang dari sini.

Air mengalir dalam volume yang besar, sehingga terdengar sedikit riuh namun kamu tetap bisa merasakan kedamaian, ketenangan sekaligus kebahagiaan saat berada di Tukad Unda.

2. Ladang Bunga Marigold, Bali

Bunga Marigold di Gemiti Garden, Bali
Bunga Marigold di Gemiti Garden, Bali (Ig/caswanassegaf)

 

Ladang Bunga Marigold menjadi satu destinasi yang bisa kamu kunjungi di Bali.

Ladang bunga terbentang di atas lahan yang luas, sehingga jumlah bunga yang ditanam di sini pun sangat banyak.

Sedangkan jenis bunga yang ada di sini adalah Bunga Calendula, sebutan lain untuk Bunga Marigold.

Bila kamu ingin berkunjung ke sini, waktu berkunjung yang disarankan adalah antara Bulan Juni hingga Agustus karena pada waktu ini, bunga-bunga calendula lagi bermekaran.

3. Pura Lempuyang Luhur, Bali

Pura Lempuyang Luhur, Karangasem, Bali
Pura Lempuyang Luhur, Karangasem, Bali (Twitter)

 

Pura Lempuyang Luhur merupakan salah satu kuil tertua sekaligus kuil yang paling dihormati di Bali dengan suasana di sekitar kuil masih sangat asri.

Untuk mencapai bagian puncak, kamu harus menaiki kurang lebih 1800 anak tangga yang cukup melelahkan.

Namun ketika sampai di puncak, rasa lelahmu akan terbayar dengan panorama yang begitu indah.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved