Capres 01 Ditetapkan Sebagai Presiden Terpilih pada Minggu, Ini Janji Kampanye Jokowi di Kepri
Menurut Komisioner KPU Hasyim Asy'ari, pihaknya wajib untuk menindaklanjuti putusan MK paling lambat tiga hari setelah putusan tersebut dikeluarkan.
Kedatangan Jokowi pada saat itu disambut meriah oleh masyarakat Kepri.
Spanduk bertuliskan 'Selamat datang di Kota Batam Bapak Presiden RI Ir Joko Widodo', menyambut kedatangan calon presiden petahana di lokasi kampanye akbar, lapangan parkir Stadion Temenggung Abdul Jamal, Sabtu (6/4/2019).
Menurut jadwal, Jokowi akan tiba di lokasi kegiatan sekira pukul 15.00 WIB.
Saat kedatangan capres nomor urut 01 ini, akan dilakukan arak-arakan.
Menariknya lagi, band ibukota Jamrud Band juga akan memeriahkan kampanye akbar Jokowi di Batam.
Sementara itu, tak hanya spanduk selamat datang, spanduk bertuliskan 'Larangan membawa atau melibatkan anak di area kampanye' juga terlihat berdampingan di sebelah spanduk selamat datang.
Dari panitia kegiatan, juga telah mengumumkan agar orangtua tidak membawa anaknya ke lokasi kampanye. Jelang kedatangan Jokowi hingga saat ini, massa relawan tetap dihibur dengan penampilan band-band lokal di Batam, Kepri.
• KAMPANYE JOKOWI DI BATAM - Mobil Banteng Moncong Putih Konvoi Berkeliling Lokasi Kampanye
• Kampanye Jokowi di Batam, Pendukung Capres 01 Serukan Lawan Hoax dan Ujaran Kebencian
• KAMPANYE JOKOWI DI BATAM - Pendukung Jokowi Terus Datangi Temenggung Abdul Jamal, Lihat Foto-fotonya
• KAMPANYE JOKOWI DI BATAM - Nyatakan Dukungan, Relawan Jokowi-Amin Datang dari Berbagai Pelosok Batam
• KAMPANYE JOKOWI DI BATAM - Tak Cuma Pedagang Makanan, Pedagang Souvenir Ikut Kecipratan Rezeki
Mobil Moncong Putih Berkampanye
Kampanye akbar Capres Nomor Urut 01 Joko Widodo semakin pecah ketika 1 unit mobil banteng Kepri masuk ke lapangan Temenggung Abdul Jamal.
Uniknya mobil ini membawa patung besar 1 ekor banteng moncong putih yang merupakan lambang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P).
Mobil banteng Kepri tampak mengelilingi lapangan Temenggung, Begitupula orang-orang yang berada di mobil tersebut.
Bendahara PAC Sagulung, Saut Manalu mengaku pihaknya membuat patung banteng moncong putih ini selama sebulan. Terbuat dari kertas, lem, dan rangka besi.
"Waktu pemilihan Gubernur sudah ada ini. Tapi mobil sama patung banteng ini punya PDI P PAC Sagulung," katanya.
Diakuinya, patung banteng ini sengaja dibuat untuk memeriahkan kampanye akbar Jokowi.
Untuk menghias mobilnya mengeluarkan uang Rp 10 juta dan membuat patungnya Rp 25 juta.
