Sang Istri Tengah Mengandung Usia Lima Bulan. Haryanto, Wartawan Tribun Jabar Pergi Untuk Selamanya
Kisah Wartawan Tribun Jabar yang meninggal dunia akibat kecelakaan, meninggalkan seorang istri yang tengah mengandung lima bulan.
Hari-hari almarhum di mata teman-temannya selalu diisi dengan tawa.
Banyak teman menceritakan kenangan manis terhadap Haryanto.
Remy, salah seorang wartawan senior yang bertugas di kepolisian bahkan mengaku beberapa jam sebelum kabar duka didengarnya, dia mengaku masih kontak-kontakan.
"Saya masih kontakan dengan dia beberapa saat sebelum terjadi kecelakaan," katanya.
Remy pula yang paling sibuk membantu menghubungi keluarga, mengurus administrasi di kamar jenazah, termasuk menghubungi pihak kepolisian.
Keluarga besar Tribun Jabar, kehilangan sosok Haryanto.
Dia adalah reporter yang memiliki dedikasi tinggi.
Dia wartawan yang serba bisa.
Tugas apa pun selalu dikerjakan dengan baik.
Terakhir pada malam Selasa (30/9), dia membuat berita mengenai demo mahasiswa.
Itulah berita terakhir yang dia buat sebelum musibah datang menimpanya.
Selamat jalan Haryanto.... (Tatang Suherman)
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Selamat Jalan Haryanto, Wartawan Tribun Jabar Serbabisa yang Periang, https://jabar.tribunnews.com/2019/10/01/selamat-jalan-haryanto?page=all
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/haryanto-wartawan-tribun-jabar-meninggal.jpg)