VIRUS CORONA DI KARIMUN
Positif Covid-19, Ini Kondisi Empat Pasien Corona di Karimun, Kadinkes: Semuanya Baik
Kadinkes Karimun, Rachmadi mengatakan, kondisi pasien 02 dan tiga pasien baru positif Corona di Karimun dalam keadaan baik
Untuk status positif Covid-19 pasien 02 telah diketahui pekan lalu. Sedangkan hasil PCR pasien 03, 04 dan 05 baru keluar Selasa (28/4/2020) pagi.
Selain pasien 03, 04 dan 05, seorang anggota keluarga lainnya juga diambil sampel untuk PCR. Namun hasilnya didapati negatif.
"Bahwa hasil PCR satu klaster kakek 90 tahun, 3 orang positif dan 1 orang negatif.
Dengan demikian positif Covid Kabupaten Karimun menjadi 5 orang dengan 1 sembuh," papar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun, Rachmadi.
Sebelumnya diberitakan, pasien positif Covid-19 di Kabupaten Karimun bertambah lagi tiga orang.
Hasil ini diterima oleh Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Karimun, Selasa (28/4/2020) pagi.
"Ya, nambah tiga. Hasil tes PCRnya keluar tadi," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karimun, Rachmadi saat diionfirmasi tribunbatam.id.
Dengan begitu maka jumlah pasien yang dinyatakan positif covid-19 di Kabupaten Karimun menjadi 5 orang.
Dimana pasien 01 telah dinyakan sembuh. Sedangkan pasien 02, 03, 04 dan 05 masih menjalani perawatan.
Wartawan Tribun Batam terus mengembangkan informasi ini.(tribunbatam.id/Elhadif Putra)