NEW NORMAL DI BATAM

New Normal Bakal Berlaku 15 Juni, Kepala Sekolah dan Guru Batam Dikumpulkan, Sekolah Masuk Lagi?

New Normal yang akan dilangsungkan 15 Juni 2020 mendatang sehingga protokol kesehatan wajib dilakukan.

TRIBUNBATAM.id/ROMA ULY SIANTURI
Wali Kota Batam, Muhammad Rudi menggelar rapat bersama Kepala Sekolah, Guru-Guru di kota Batam di Panggung Utama Dataran Engku Puteri Batam Center, Kamis (28/7/2020) sekira pukul 08.15 WIB. 

TRIBUNBATAM.id, BATAM - Wali Kota Batam, Muhammad Rudi menggelar rapat bersama Kepala Sekolah, Guru-Guru di kota Batam di Panggung Utama Dataran Engku Puteri Batam Center, Kamis (28/7/2020) sekira pukul 08.15 WIB. 

Rapat yang dipimpin langsung oleh Rudi ini membahas terkait jadwal libur sekolah di Kota Batam.

Dalam rapat ini juga dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Hendri Arulan.

Rudi juga menjelaskan rencana New Normal yang akan dilangsungkan 15 Juni 2020 mendatang sehingga, protokol kesehatan wajib dilakukan.

"Kebiasaan kita sebelum Covid jangan dibawa lagi setelah new normal ini. Itulah kira-kira New Normal itu bapak ibu. Karena Covid tidak akan hilang karena vaksinnya tak akan ketemu. Pakai masker, makan yang cukup dan rajin berolahraga. Kalau ini dilakukan kalau bisa tanggal 14 sudah bersih semua," kata Rudi.

Pemko Batam Harus Pastikan Reagen Tersedia, Tumbur: Jangan Sampai Warga Stres Tunggu Tes PCR

Sempat Kejang hingga Diare, Bayi Positif Corona Meninggal di Batam

Dukungan kerjasama Kepala sekolah, guru dan tenaga pendidik sangat diperlukan.

Sehingga protokol kesehatan bisa berjalan dilingkungan masing-masing.

"Kita mulai dari sekarang. New normal kita hidup bersama dengan virus ini. Tapi kita yang mengatur virus ini," katanya.

Ia juga mengingatkan jangan khawatir apabila jumlah pasien positif Covid-19 semakin meningkat.

Hal ini dikarenakan tim gugus tugas melakukan penyisiran kepada masyarakat.

Mulai hari ini Rudi juga akan menindak kepada warga yang masih tidak memakai masker.

Sehingga New Normal bisa berlangsung.

"Tentang rencana masuk tanggal 2 saya ingin masukkan bapak ibu. Kita minta semua keputusannya bersama. Rapatnya tentu hasil mufakat kita ini. Itulah yang akan disampaikan besok kepada provinsi. Mudah-mudahan pak Gubernur sepakat dengan kita. Kalau tidak ya sudahlah jalankan saja," katanya.

Bakal Masuk Sekolah Ajaran Baru 13 Juli, Mulai 2 Juni Siswa di Batam Hanya Ujian Lalu Libur Lagi

Sementara itu, terkait perpanjangan belajar di rumah sampai bulan Juli, Walikota mengaku takut tahun ajaran diganti lagi semakin lama.

"Kalau diliburkan lagi anak-anak jadi lupa sekolah," papar Rudi dalam kata sambutannya.

Sumber: Tribun Batam
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved