LIGA ITALIA

UPDATE Transfer Liga Italia, AS Roma Permanenkan Henrikh Mkhitaryan, Nainggolan Kembali ke Inter

"Musim 2020-21 akan segera dimulai," bunyi pernyataan itu. “Senin 7 September, tim akan bertemu di Suning Sports Center untuk mengenang Angelo Moratti

Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
twitter.com/inter/asroma
Pemain baru inter Milan Achraf Hakimi dan Henrikh Mkhitaryan permanen di AS Roma 

TRIBUNBATAM.id, ROMA -  Inter Milan akan memulai latihan perdana menghadapi musim 2020/2021 mulai 7 September 2020.

Menjelang musim 2020/2021 ini semua pemain pinjaman akan kembali ke Milan.

Inter Milan belum memutuskan nasib pemain-pemain yang kembali ke klub setelah menjalani masa peminjaman.

Beberapa pemain yang akan kembali di antaranya Radja Nainggolan dan Dalbert Henrique.

Jadwal Uji Coba Persib Bandung vs PS Tira Persikabo 5 September 2020

UPDATE Transfer Liga Inggris, Spurs Rekrut Matt Doherty dari Wolves Fulham Pinjam Pemain Southampton

UPDATE Transfer Liga Inggris, Van De Beek Test Medis Buat MU, Kai Havertz ke Chelsea Usai Timnas

Nerazzurri menjadi tim terakhir yang berkumpul kembali setelah tampil di final Liga Europa dan kalah dari Sevilla di Jerman.

"Musim 2020-21 akan segera dimulai," bunyi pernyataan itu. “Senin 7 September, tim akan bertemu di Suning Sports Center untuk mengenang Angelo Moratti.

"Sesuai dengan peraturan kesehatan yang berlaku, mereka akan melanjutkan aktivitas mengingat komitmen resmi pertama."

Inter juga mengumumkan akan kedatangan Radja Nainggolan dan Achraf Hakimi.

Waktu Nainggolan di Cagliari sebagai pemain pinjaman sudah berakhir dan harus kembali ke San Siro.

Cagliari sebenarnya berharap mencapai kesepakatan dengan Inter untuk merekrut mantan pemain internasional Belgia itu.

Sementara Hakimi adalah rekreutan baru Inter Milan yang dibeli dari Real Madrid musim panas ini.

Hakimi akan bergabung dengan skuat Inter setelah menjalani test medis.

Hakimi akan memulai babak baru dalam karirnya dengan nilai kontrak € 5 juta setahun di San Siro.

Selain itu, Inter juga akan kedatangan pemain pinjaman lain,  Dalbert Henrique yang musim lalu dipinjamkan ke Fiorentina.

Fiorentina belum mencapai kesepakatan baru dengan Inter terkait Dalbert Henrique, karena itu dia harus kembali ke Milan.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved