LIGA ITALIA
Davide Calabria Optimis AC Milan Bisa Jaga Tren Bagus: Kami Yakin, Karena Kami Tim Hebat
Calabria optimis AC Milan adalah tim hebat akan bisa mempertahankan penampilan bagus yang mereka tampilan dalam beberapa bulan terakhir
Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
Editor Nandarson
TRIBUNBATAM.id, MILAN - Pemain muda AC Milan Davide Calabria senang dengan perkembangan klubnya akhir-akhirnya.
Meski sejauh ini belum ada target untuk meraih juara, namun Davide Calabria merasakan perubahan yang luar biasa sejak dilatih Stefano Pioli.
Peningkatan pesat yang dirasakan Davide Calabria adalah Serie A Liga Italia kembali bergulir paska dihentikan karena pandemi.
Sejak itu, Davide Calabria mendapat kesempatan bermain, apalagi pemain Andrea Conti absen karena cedera.
• Sandro Tonali Bangga Bisa Debut di AC Milan dan Puji Zlatan Ibrahimovic: Dia Kuat, Idola dan Contoh
• Hakan Calhanoglu Marah dan Kecewa Saat Diganti Pemain Baru Brahim Diaz, Stefano Pioli : Itu Wajar
Penampilan Davide Calabria pun meningkat di bawah asuhan pelatih Stefano Pioli.
Davide Calabria adalah pemain berusia 23 tahun AC Milan yang dipromosikan ke tim senior dari akademi.
Calabria optimis AC Milan adalah tim hebat akan bisa mempertahankan penampilan bagus yang mereka tampilan dalam beberapa bulan terakhir.
“Kami merasa yakin bahwa kami adalah tim yang hebat."
"Kami memberikan 100 persen dan tidak membatasi diri kami, jadi kami dalam kondisi yang baik baik secara mental maupun fisik, ”katanya kepada DAZN.
“Selama beberapa tahun terakhir, sebenarnya belum ada proyek juara di Milan."
"Namun, Kami sangat senang bisa memulai musim baru tanpa harus memulai dari awal lagi."
Direktur Paolo Maldini mengambil peran yang lebih sentral dalam mengatur skuad dan untuk memastikan identitas Milan.
“Seperti Sandro Tonali, saya juga menulis surat sebagai seorang anak yang meminta bermain untuk Milan."