LIGA ITALIA
AC Milan Sukses Pinjam Theo Hernandez & Brahim Diaz dari Real Madrid, Rosonerri Kini Incar Nacho?
Di Milan, dua pemain pinjaman dari Real Madrid sejauh ini, Theo Hernandez dan Brahim Diaz memuaskan pelatih Stefano Pioli
TRIBUNBATAM.id, MILAN - Pemain pinjaman Real Madrid tampil memuaskan, membuat AC Milan kerajingan meminjam pemain dari klub ibukota Spanyol itu.
Dalam dua musim terakhir ini, AC Milan telah memiliki dua pemain asal Real Madrid.
Keduanya ialah Theo Hernandez dan Brahim Diaz.
Dua nama tersebut kini menjadi pemain pilar dari AC Milan.
Padahal tatkala masih berbaju perang Real Madrid, Theo Hernandez dan Brahim Diaz menghabiskan waktunya sebagai pemain cadangan.
Di Milan, dua pemain pinjaman dari Real Madrid sejauh ini, Theo Hernandez dan Brahim Diaz memuaskan pelatih Stefano Pioli.
Theo Hernandez saat latihan bersama AC Milan (instagram/theo3hernandez)
• Kabar Buruk, Penampilan Tim Sudah Bagus Tapi AC Milan Merugi, Hakan Calhanoglu Terancam Dijual?
Dengan kualitas pemain yang dimiliki Real Madrid, membuat AC Milan berpeluang mencari pemain Los Blancos lainnya.
Sebenarnya, di bursa transfer musim panas kemarin, Real Madrid tak hanya mengizinkan Brahim Diaz saja yang bergabung ke San Siro.
Nama Luka Jovic juga sudah mendapatan restu dari Zinedine Zidane untuk merapat ke klub asal Milano, Italia itu.
Namun sang striker memilih untuk bertahan di publik Santiago Bernabeu.
Jovic memutuskan hanya ingin kembali ke Eintracht Frankfurt jika harus keluar dari Real Madrid.
Namun kabar terbaru beredar hubungan bisnis antara AC Milan dan Real Madrid berpotensi akan kembali terjalin.
Dilansir dari laman Sempre Milan, AC Milan dikabarkan tengah membidik pemain bertahan tak terpakai milik Los Blancos.
Pemain yang dimaksud ialah Nacho Fernandez.
• Jelang Inter vs AC Milan, Theo Hernandez Ingatkan Inter; Jangan Remehkan, Sekarang Kami Lebih Kuat
Di mana sang pemain asal Spanyol itu kalah saing dengan Raphale Varane maupun Sergio Ramos.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/bek-real-madrid-nacho-fernandez_20170515_090930.jpg)