SAHAM 2021
IHSG Melesat Hari Ini, Berikut 10 Saham yang Bikin Investor Asing Kepincut
Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG hari ini ditutup melesat 2,10% pada perdagangan perdana, investor asing banyak memburu saham ini
Editor:
Agus Tri Harsanto
tribunnews
ILUSTRASI. IHSG melesat 2,10%, saham-saham ini banyak dikoleksi asing, Senin (4/1)
Mengutip data RTI, semua sektor menghijau. Antara lain, sektor tambang menguat paling tinggi 3,95%, disusul sektor perkebunan 3,90%, lalu sektor infrastruktur melesat 3,63%, sektor aneka industri tumbuh 2,56%, sektor keuangan naik 2% dan sektor perdagangan naik 1,87%.
Total volume perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) mencapai 22,29 miliar dengan nilai transaksi Rp 14,52 triliun. Sebanyak 299 saham menguat dan 188 saham turun serta 143 saham stagnan.
Investor asing membukukan net buy atau beli bersih di awal tahun 2021 sebesar Rp 354,12 miliar di seluruh pasar.
Sementara di pasar reguler asing membukukan net buy Rp 391,99 miliar.(*)
baca berita terbaru lainnya di google news
Sumber: Kontan
