LIGA INDONESIA
Jadwal Piala Menpora 2021 Barito Putera vs Persikabo Kick Off 15.15 WIB, Djanur: Incar Gol Cepat
Matchday 3 Grup A Piala Menpora 2021 hari ini menghadirkan laga Barito Putera vs Persikabo 1973 15.15 WIB, Arema FC vs PSIS Semarang 18.15 WIB
SOLO, TRIBUNBATAM.id - Jadwal Piala Menpora 2021 hari ini memasuki matchday 3 atau laga terakhir babak grup.
Matchday 3 Grup A Piala Menpora 2021 hari ini menghadirkan laga Barito Putera vs Persikabo 1973 dan Arema FC vs PSIS Semarang.
Pertandingan ini akan menjadi penentu tim mana yang akan lolos ke perempat final Piala Menpora 2021.
Duel Barito Putera vs Persikabo akan lebih dulu dimainkan di Stadion Manahan, Solo, pukul 15.15 WIB.
Baca juga: Hasil, Klasemen, Top Skor Piala Menpora 2021 Setelah Bali United, Persib Menang, Assanur Rijal 3 Gol
Baca juga: Jadwal Matchday 3 Kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022, Luksemburg vs Portugal, Inggris vs Polandia
Barito Putera sejauh ini telah mengemas satu kemenangan dan sekali imbang.
Kemenangan diraih Barito Putera pada matchday kedua saat bersua Arema FC.
Hasil itu membuat Barito Putera kini menghuni peringkat kedua klasemen sementara Grup A Piala Menpora 2021 dengan raihan empat poin.
Adapun kemenangan belum dirasakan Tira Persikabo.
Usai bermain imbang kontra Arema, tim berjulukan Laskar Padjajaran itu keok di hadapan PSIS Semarang.
Baca juga: Transfer AC Milan - Pemain Incaran AC Milan, Wilfried Singo Ternyata Juga Dibidik Liverpool
Baca juga: Daftar Pemain Utama Pelatnas Bulutangkis Indonesia Tahun 2021,Rionny Mainaky : Tak Banyak Berubah
Alhasil, Persikabo terdampar di dasar klasemen dengan koleksi satu poin.
Jadwal Piala Menpora
Piala Menpora 2021
Barito Putera
Persikabo 1973
Djajang Nurjaman
Djanur
Bagas Kaffa
PSIS Semarang
Arema FC
TRIBUNBATAM.id
Kisah Farshad Noor, Pemain Baru Persib Bandung yang Pernah Main Bareng Memphis Depay |
![]() |
---|
Persib Bandung Menang Lawan Persita, Robert Rene Alberts: Kami Layak Menang, Meski Ada Kekurangan |
![]() |
---|
Hasil, Klasemen, Top Skor Piala Menpora 2021 Setelah Bali United, Persib Menang, Assanur Rijal 3 Gol |
![]() |
---|
Hasil Bali United vs Persiraja Banda Aceh, Babak I Bali United Unggul 2-0, Gol Spasojevic & Pellu |
![]() |
---|
Sedang Berlangsung Bali United vs Persiraja Live Indosiar, Inilah Susunan Pemain Kedua Tim |
![]() |
---|