LIGA ITALIA
Hasil Juventus vs Napoli, Cristiano Ronaldo & Paulo Dybala Cetak Gol, Juventus Menang
Hasil Juventus vs Napoli laga tunda pekan 3 Liga Italia 2020-2021 berakhir skor 2-1, Cristiano Ronaldo dan Paulo Dybala cetak gol
Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
TURIN, TRIBUNBATAM.id - Hasil Juventus vs Napoli pada laga tunda pekan 3 Liga italia 2020-2021, Rabu (7/4/2021) malam WIB dimenangkan tuan rumah Juventus.
Duel Juventus vs Napoli yang berlangsung di Allianz Stadium Turin itu berakhir dengan skor 2-1 untuk keunggulan tim asuhan Andrea Pirlo.
Juventus menang 2-1 atas Napoli pada laga tunda pekan 3 Liga Italia 2020-2021 berkat gol Cristiano Ronaldo (13') dan Paulo Dybala (73').
Sementara, satu-satunya gol Il Partenopei - julukan Napoli dibukukan Lorenzo Insigne (90') dari titik putih.
Kemenangan ini mengantarkan Si Nyoya Tua naik ke peringkat ketiga klasemen Liga Italia dengan koleksi 59 poin dari 29 laga.
Juventus kini hanya tertinggal satu angka dari AC Milan di peringkat kedua dan terpaut 12 poin dari sang capolista Inter Milan.
Adapun Napoli terpaku di peringkat kelima dengan torehan 56 poin.
Baca juga: Jadwal Liga Spanyol Pekan 30 Real Madrid vs Barcelona, Madrid Pede Setelah Kalahkan Liverpool
Baca juga: Real Madrid Menang Lawan Liverpool, Zidane: Masih Ada Leg 2, Kami Harus Berpikir Skor Masih 0-0
Jalannya pertandingan
Juventus dan Napoli memeregakan permainan cepat terbuka sejak awal pertandingan.
Juventus yang bersatus sebagai tuan rumah pada laga ini lebih dulu mengancam ketika laga baru berjalan tiga menit.
Danilo mengirim umpan silang akurat ke area penalti Napoli dari sisi kanan penyerangan.
Cristiano Ronaldo berusaha menyambut bola kiriman Danilo itu menggunakan kepalanya.
Namun, usaha Ronaldo tak membuahkan hasil.
Dia tidak sempurna ketika melakuka tandukan, sehingga bola melenceng dari gawang lawan.
Semenit setelah peluang Ronaldo, Napoli membangun serangan balik cepat yang dilanjutkan dengan umpan tarik Hirving Lozano.
Operan Zielinski diterima Piotr Zielinski yang berdiri bebas di kotak penalti Juve.
Zielinski bermaksud menembak bola ke gawang Juventus, tetapi arahnya malah meninggi.
Juventus akhirnya membuka keunggulan lebih dulu pada menit ke-13 lewat Cristiano Ronaldo.
Gol tersebut berawal dari umpan silang mendatar Federico Chiesa dari sisi kiri pertahanan Napoli.
Ronaldo yang berdiri bebas di kotak penalti lawan, langsung menyepak bola kiriman Chiesa ke gawang Napoli menggunakan kaki kanannya.
Si Nyonya Tua tidak juga mengendurkan serengan mereka, meski sudah unggul satu gol.
Sementara itu, Napoli berusaha mengejar ketertinggalan dengan mengandalkan serangan balik cepat, melalui dua sisi sayap yang diisi Hirving Lozano dan Lorenzo Insigne.
Serangan balik Napoli nyaris saja membuahkan hasil pada menit ke-40.
Insigne melepaskan tembakan dari luar kotak penalti lawan, tetapi masih tipis di atas gawang Juve yang dijaga Gianluigi Buffon.
Skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah Juventus akhirnya bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Juventus dikejutkan dengan serbuan cepat Napoli.
Gawang mereka nyaris kebobolan pada menit ke-48.
Beruntung, Buffon dengan sigap menepis tendangan Giovanni Di Lorenzo dalam situasi satu lawan satu.
Juventus benar-benar dalam tekanan Napoli ketika sang lawan memasukkan dua pemain bertipe menyerang sekaligus, yakni Victor Osimhen dan Matteo Politano.
Osimhen menebar ancaman ke pertahanan Juventus lewat sepakan kaki kanannnya yang masih melenceng tipis dari sasaran.
Lima menit berselang, giliran Insigne yang meneror gawang Juventus.
Dia melepaskan sepakan dari dalam kotak penalti, tetapi masih bisa ditepis Buffon.
Serangan Napoli kembali dimentahkan Buffon pada menit ke-70.
Kali ini, sepakan roket Fabian Ruiz dari luar kotak penalti yang berhasil dibendung kiper 43 tahun itu.
Bekali-kali ditekan, Juventus justru bisa menambah keunggulan pada menit ke-73 lewat pemain yang baru masuk, Paulo Dybala.
Setelah menerima umpan terobosan Rodrigo Bentancur, Dybala langsung menaruh bola ke sudut kiri gawang dari hadapannya tanpa bisa dijangkau Alex Meret.
Pada menit ke-89, Juventus dihukum penalti setelah Giorgio Chellini melanggar Victor Osimhen di kotak terlarang.
Semenit berselang, eksekusi penalti yang diambil Insigne berhasil menaklukkan Buffon. Skor berubah menjadi 2-1, Juve masih unggul.
Sisa waktu pertandingan tak mampu dimanfaatkan Napoli untuk mencetak gol penyeimbang.
Juventus pun menang 2-1.
Juventus 2-1 Napoli ( Cristiano Ronaldo 13', Paulo Dybala 73' ; Lorenzo Insigne p90' )
Susunan pemain:
Juventus (4-4-2): 77-Gianluigi Buffon; 13-Danilo, 4-Matthijs de Ligt, 3-Giorgio Chellini, 12-Alex Sandro; 16-Juan Cuadraro (14-Weston McKennie 69'), 30-Rodrigo Bentancur, 25-Adrien Rabiot, 22-Federico Chiesa (5-Arthur Melo 80'); 9-Alvaro Morata (10-Paulo Dybala 69'), 7-Cristiano Ronaldo
Pelatih: Andrea Pirlo
Napoli (4-2-3-1): 1-Alex Meret; 22-Giovanni Di Lorenzo, 33-Amir Rrahmani, 26-Kalidou Koulibaly, 23-Elseid Hysaj (6-Mario Rui 76'); 8-Fabian Ruiz (37-Andrea Petagna 89'), 4-Diego Demme (9-Victor Osimhen 54'); 11-Hriving Lozano (21-Matteo Politano 54'), 20-Piotr Zielinski, 24-Lorenzo Insigne; 14-Dries Mertens (7-Elif Elmas 76')
Pelatih: Gennaro Gattuso
.
.
.