ALL IN NEWS
Chelsea Menang vs Liverpool, Gol Injury Time Estevao Tuai Banyak Pujian, Dia Istimewa
Chelsea Menang vs Liverpool, Gol Injury Time Estevao Tuai Banyak Pujian, Dia Istimewa
Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
TRIBUNBATAM.id, LONDON - Pemain muda, berusia 18 tahun, baru bergabung dengan Chelsea di awal musim 2025-2026, Estevao Willian menjadi penentu kemenangan The Blues atas Liverpool di Stamford Bridge, London, Sabtu (4/10/2025).
Gol Estevao Willian pada menit ke 90+5 itu membawa Chelsea meraih kemenangan penting melawan tim yang meraih gelar juara musim lalu, Liverpool.
Keberhasilan Estevao Willian mencetak gol setelah masuk di menit ke 75 mengganti Alejandro Garnacho, menuai banyak pujian, termasuk dari legenda Chelsea Pat Nevin.
Mantan pemain sayap Chelsea, Pat Nevin, menyebut Estevao akan menjadi pemain istimewa di Stamford Bridge.
"Setiap kali pemain Chelsea mendapatkan bola, mereka selalu berusaha menemukan Estevao," kata Nevin di BBC Radio 5 Live seperti dikutip dari BBC Sport.
"Itu menunjukkan kualitas seorang pemain. Dia baru berusia 18 tahun, tetapi semua orang ingin memberinya bola."
"Itu menunjukkan kemampuannya dan apa yang dia lakukan dalam latihan. Dia akan menjadi pemain yang istimewa," kata Pat Nevin.
Sebelum gol Estevao Willian tercipta, Chelsea unggul lebih dulu lewat gol jarak jauh Moises Caicedo pada menit ke 14, dan Liverpool menyamakan kedudukan lewat gol Cody Gakpo pada menit ke 63.
Pertandingan sepertinya akan berakhir dengan skor imbang 1-1 hingga waktu normal berakhir, sebelum Estevao Willian kemudian mencetak gol di masa injury time.
Bagi Chelsea itu kemenangan ketiga di Premier League, Liga Inggris musim 2025-2026 ini, diraih setelah pekan lalu takluk dari Brighton di tempat yang sama.
Di tengah pekan, Chelsea bangkit dan memenangi pertandingan melawan Benfica di Liga Champions.
Sementara bagi Liverpool, ini menjadi kekalahan ketiga beruntun di semua kompetisi setelah kalah dari Crystal Palace, lalu kalah lawan Galatasaray di Liga Champions.
Kemenangan ini membawa Chelsea naik ke peringkat 6 klasemen sementara Liga Inggris 2025-2026 di pekan 7.
Sementara Liverpool turun ke peringkat 2 karena pada hari yang sama Arsenal menang 2-0 atas West Ham United.
Kata Pelatih
Enzo Maresca - Manajer Chelsea
Hasil Real Madrid vs Villarreal, Vinicius Jr Ketagihan Cetak 2 Gol: Kami Harus Terus Seperti Ini |
![]() |
---|
Perampokan Ibu Muda di Jambi, Nindia Dibunuh dan Mobil Mewah Dibawa Kabur, Pelaku Terekam CCTV |
![]() |
---|
Imah Menangis Haru Lepas Putranya Masuk Sekolah Rakyat di Natuna Kepri: Semoga Betah |
![]() |
---|
Pilu Pelajar SMP di Batam Jadi Korban Asusila Kekasih yang Baru Dikenal 2 Pekan |
![]() |
---|
Insiden Berdarah Nindia Dibunuh Perampok di Jambi, Pelaku Terlacak di Gerbang Tol |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.