SPAIN MASTER 2021
Jadwal Final Spain Master 2021 Live TVRI, Putri KW Siap Main Bagus Lawan Pemain Denmark
Jadwal Final Spain Master 2021 Live TVRI Minggu (23/5/2021) sore WIB, Putri KW siap hadapi lawan pemain Denmark, all Indonesia final di ganda putra
Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
Selain itu, Putri KW pun mengomentari jalannya laga melawan Leonice Huet.
Dia mengaku puas dengan penampilannya meski sempat tegang.
"Hari ini lawannya memang tidak terlalu berat seperti babak-babak sebelumnya."
"Namun, saya agak tegang tadi sebelum tanding sampai awal-awal, mungkin karena ini semifinal," ucap Putri.
"Sejauh ini, saya puas dengan permainan saya. Apa yang saya dapat di latihan bisa saya keluarkan di sini," katanya..
Putri akan mendapat ujian sesungguhnya di laga final hari Minggu (23/5/2021) ini.
Bagi Putri Kusuma Wardani, ini adalah final pertama yang ia raih dalam ajang BWF World Tour.
Berikut hasil lengkap wakil Indonesia pada semifinal Spain Masters 2021:
Tunggal Putra
Shesar Hiren Rhustavito (1) vs Chico Aura Dwi Wardoyo: 16-21, 19-21
Tunggal Putri
Putri Kusuma Wardani vs Leonice Huet (Perancis): 21-8, 21-14
Ganda Putra
Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Adam Hall/Frederik Soogaard (Skotlandia/Denmark): 21-19, 13-21, 21-14