Pembunuhan Wanita di Kotabaru, Tetangga Dengar Jeritan Menyayat di Malam Hari

Seorang wanita tewas dibunuh oleh suami tercintanya di dalam rumah, tetangga mendengar jeritan

Ilustrasi(iStockphoto)
Seorang wanita di Kotabaru, kalimantan Selatan dibunuh suaminya pakai keris, Sabtu (19/6/2021) 

TRIBUNBATAMid - Kasus pembunuhan di dalam rumah tangga kembali terjadi dan mengejutkan warga sekitar kejadian.

Seorang istri di Kotabaru, Kalimantan Selatan tewas di tangan suami yang paling dicintainya selama ini.  

KY, korban menghembuskan napas seketika setelah ditikam dengan pisau belati.

Korban tewas setelah mengalami luka sayatan di sejumlah tubuhnya.

"Korban terluka parah di bagian dada kanan, serta tangan sebelah kanan. Nyawanya tak tertolong," kata Kasat Reskrim Polres Kotabaru AKP Abdul Jalil dalam keterangan yang diterima, Sabtu (19/6/2021).

Ilustrasi
Ilustrasi (NET)

Kata Jalil, motif sementara pembunuhan tersebut adalah cekcok masalah rumah tangga.

Kronologi kejadian Kata Jalil, saat pasutri ini bertengkar, pertengkaran mereka didengar tetangganya di malam hari.

Saat itu, tetangga mendengar jeritan dari suara korban dari rumahnya.

Takut terjadi sesuatu, beberapa warga pun berinisiatif mendatangi rumah mereka.

Saat tiba di rumah pasutri itu, warga terkejut melihat korban sudah tersungkur bersimbah darah.

"Saat sampai di rumah, para warga langsung memasuki rumah korban. Namun warga itu justru terkejut melihat korban sudah tersungkur tak berdaya bersimbah darah," ungkapnya.

ilustrasi
ilustrasi (Tribunnews)

Melihat itu, warga kemudian berusaha menolong korban dengan memeriksa kondisinya.

Namun, karena luka yang cukup parah korban dipastikan sudah meninggal dunia.

Kata Jalil, korban tewas setelah ditikam beberapa kali oleh suaminya menggunakan sebilah keris.

Usai membunuh istrinya, lanjutnya, pelaku tidak kabur dan diamankan warga.

ilustrasi pembunuhan
ilustrasi pembunuhan (Tribunnews)
Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved