KEPRI TERKINI
PPKM Darurat Tanjungpinang, Pencari Suaka Asal Afganistan Terjaring saat Pulang Berobat
Pencari suaka asal Afganistan ini terjaring PPKM Darurat Tanjungpinang setelah berobat ke salah satu klinik.
Penulis: Alfandi Simamora | Editor: Septyan Mulia Rohman
BINTAN, TRIBUNBATAM.com - Seorang pencari suaka asal Afgnistan terjaring Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat Tanjungpinang yang berlaku hari ini, Senin (12/7/2021).
Pria bernama Hamid ini langsung ditanya petugas setelah terjaring tim gabungan Tanjungpinang di Km 16 Toapaya Selatan perbatasan Bintan-Tanjungpinang.
Mengendarai sepeda motor matic mulik temannya, ia mengaku baru dari klinik untuk memeriksakan kondisi Telinga Hidung dan Tenggorokan dan mau kembali ke lokasi penampungan di Bhadra Resort, tempat pencari suaka tinggal sementara.
Hamid mengaku berangkat sendiri kesana setelah diarahkan berobat ke klinik tersebut.
"Saya pinjam motor kawan dan bawa sendiri tadi ke Tanjungpinang untuk periksa THT, tak taunya terjaring," tutur pria Afganistan yang sudah mahir berbahasa Indonesia ini.
Kepada petugas dirinya mengaku berobat, namun tidak bisa menunjukkan kartu vaksin karena belum melaksanakan vaksinasi.
"Saya belum vaksin dan diarahkan kesini untuk tes Covid-19,"ungkapnya.
Petugas kesehatan yang bertugas langsung melakukan Rapid Test Antigen terhadap Hamid dan hasilnya dinyatakan negatif.
"Hasilnya negatif mas, tidak terpapar Covid-19,"kata petugas Puskesmas Kota Tanjungpinang Batu 10, Basir Holilurrohman.
Basir juga menambahkan, saat penegakan PPKM Darurat petugas juga melaksanakan Rapid Test Antigen secara acak di perbatasan ini.
"Tadi sudah ada 4 orang warga yang belum vaksin kita langsung Rapid Test Antigen.
Hasilnya negatif semua dan dipersilahkan untuk melanjutkan perjalananya," ungkapnya.
JAGA Ketat Jalan Penghubung
Jalan penghubung Kota Tanjungpinang - Kabupaten Bintan, Provinsi Kepri sebelumnya dijaga ketat petugas.
Ini setelah berlakunya PPKM Darurat Tanjungpinang mulai hari ini, Senin (12/7/2021).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/ppkm-darurat-tanjungpinang-dan-pencari-suaka.jpg)