F1 Umumkan Pemangkasan Event dari 23 tinggal 22 Balapan, Ini Sebabnya

Kabar adanya revisi kalender event diketahui setelah sejumlah petinggi Formula 1 dan tim bertemu di Paddock Spa pada Sabtu (28/8/2021)

zimbio.com Via Tribunnews.com
Formula 1 Jepang 

TRIBUNBATAM.id - Kabar terbaru kembali datang dari dunia Formula 1.

Formula 1 merevisi kalender F1 2021 untuk sesi kedua.

Dalam daftar revisi yang diterima media, jumlah balapan dipangkas dari 23 tinggal 22 gelaran.

Kabar adanya revisi kalender event diketahui setelah sejumlah petinggi Formula 1 dan tim bertemu di Paddock Spa pada Sabtu (28/8/2021).

Dalam pertemuan tersebut, dibahas revisi kalender F1 2021 yang akhirnya kemudian disepakati dan jadi kalender resmi.

Masih dari Ctash.Net, revisi kalender dilakukan setelah satu putaran F1 yang seyogyanya berlangsung di Jepang dan Australia dibatalkan.

Alasan pembatalan mengantisipasi dampak pandemi COVID-19 yang masih melanda sejumlah negara.

Setelah Grand Prix Belgia, F1 direncanakan langsung menyambangi Belanda, Italia dan Rusia.

Baca juga: Hasil F1 GP Azerbaijan, Dramatis! Sergio Perez Juara, Max Verstappen Pecah Ban, Hamilton Finish 15

Baca juga: Hasil Kualifikasi F1 GP Azerbaijan 2021, Charles Leclerc Pole Position, Lewis Hamilton 2, Alonso 8

Perubahan pertama kalender event terjadi setelah melihat Grand Prix Turki yang mundur seminggu untuk mengisi slot yang semula diadakan untuk balapan di Jepang.

Grand Prix Tukri dihelat juga sebagai pengganti putaran Singapura yang tidak jadi diselenggarakan pada 3 Oktober 2021.

Putaran Singapura memang akan tetap berlangsung tapi diundur pada 10 Oktober 2021.

Pengunduran jadwal mengantisipasi kekhawatiran atas negara yang masih tersisa dalam daftar merah Covid-19 oleh Inggris.

Sirkuti Mugello, Italia diprediksi masuk sebagai alternatif F1 potensial jika GP Turki juga dibatalkan.

Ilustrasi F1 di Singapura
Ilustrasi F1 di Singapura (Instagram/f1nightrace)

Meskipun muncul keraguan sama putaran F1 di AS dan Meksiko, kedua balapan di kedua negara tersebut telah dimasukkan dalam jadwal yang direvisi.

meskipun balapan Autodromo Hermanos Rodriguez telah dipindahkan dari akhir pekan terakhir Oktober ke akhir pekan pertama November.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved