Kapal Berbendara Panama Terbakar, Diduga Karena Arus Pendek, Begini Keterangan ABK
Kapal itu tengah berlabuh lego jangkar di Selat Bengkalis atau berada di perairan Sungai Pakning Kecamatan Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis, Riau.
TRIBUNBATAM.id, BENGKALIS - Sebuah kapal yang berada di selat bengkali terbakar.
Diketahui, kapal tersebut berbendera Panama.
Diketahui, Kapalitu bernama MV Doreen. Terbakanya lapal tersebut pada Minggu (17/10/2021) sore kemarin sekitar pukul 15.30 WIB.
Kapal itu tengah berlabuh lego jangkar di Selat Bengkalis atau berada di perairan Sungai Pakning Kecamatan Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis, Riau.
Beruntung kebakaran diatas kapal ini tidak begitu besar dan berhasil dipadamkan.
Demikian diungkapkan Kepala Seksi Keselamatan Berlayar dan Penjagaan Patroli Kantor KSOP Kelas II Tanjung Buton, Embing Sukarriya, Senin (18/10/2021).
Dituturkannya, kebakaran diduga disebabkan karena terjadi korsleting listrik pada alat hidrolik hatch cover palkah.
"Saat kru kapal menutup palkah ini terjadi arus pendek dibagian hidrolik dan menyebabkan sumber api," terang Embing.
Kebakaran terjadi tidak lama, langsung dilakukan pemadaman oleh kru kapal dengan menggunakan alat pemadam kapal.
"Kru kapal bergerak cepat, tidak lama api berhasil dipadamkan," terangnya.
Menurut dia, kondisi kerusakan tidak parahnya.
Hanya bagian bagian pipa-pipa saja tidak menganggu operasional kapal.
"Bisa dibilang cukup minim kerusakan yang terjadi.
Dan tidak terjadi korban jiwa," tambahnya.
Kapal Doreen ini berlayar dari Thailand dengan tujuan Paklang membawa wood untuk di bawa ke daerah tujuan.
