LIGA INDONESIA
Lawan Persib Bandung di Seri 3 BRI Liga 1 2021-2022: Persija, Arema FC, Persebaya, Bali United
Lawan Persib Bandung di Seri 3 BRI Liga 1 2021-2022nanti cukup berat, mulai dari Persija Jakarta, Arema FC, Persebaya Surabaya, hingga Bali United
Penulis: Mairi Nandarson | Editor: Mairi Nandarson
Apalagi, satu tahun setengah kompetisi tak dirasakan pemain.
Selain itu, Supardi Nasir dan kawan-kawan juga tak menjalani pramusim dengan baik.
Aturan PPKM membuat tim pelatih menghadapi kendala dalam penyusunan program persiapan.
Baca juga: Selebrasi Hakan Calhanoglu Bikin Fans AC Milan Marah, Tacchinardi: Itu Tidak Sopan
Baca juga: AC Milan Imbang Lawan Inter Milan, Stefano Pioli: Gelas Milan Baru Setengah Penuh
"Saat mendengar liga akan dimulai lagi, kami masih berada di masa PPKM."
"Jika Anda melihat Persib, saat itu, kami belum mendapat tempat untuk berlatih."
"Ketika klub lain melanjutkan latihan dan mempersiapkan diri, kami tidak bisa melakukannya."
"Untuk berlatih dalam sebuah tim, kami baru melakukannya dua pekan sebelum liga dimulai," katanya.
Maka, setelah tidak bermain di laga kompetitif selama satu setengah tahun, Robert mengatakan, waktu dua pekan tidak cukup untuk menjalani pertandingan di liga.
Selain itu, para pemain juga baru bergabung dan tidak pernah ada kesempatan berlatih bersama.
Ia mengatakan, dengan kompetisi berbeda saat ini, itu semua bukan hal mudah dilakukan.
"Kami bertanding dengan sistem gelembung, bukan kandang-tandang."
"Jadi enam laga awal kami seperti masa pramusim. Ini bukan hanya terjadi pada kami, tapi juga sejumlah klub lainnya," ucapnya.
Tantangan lain yang dihadapi Pangeran Biru adalah kondisi striker yang mengalami gangguan kesehatan.
Wander Luiz yang masih pemulihan usai cedera di Piala Menpora.
Begitu juga dengan Geoffrey Castillion pun mengalami serangkaian kendala kesehatan.
