LIGA INGGRIS
Hasil Manchester United vs Wolves, Cristiano Ronaldo Kapten, Joao Moutinho Cetak Gol, MU Kalah
Hasil Liga Inggris 2021-2022 Manchester United vs Wolverhampton Wanderers, Cristiano Ronaldo Kapten John Stones main, Joao Moutinho Cetak Gol MU Kalah
Ini membuat tim tamu mampu menciptakan big chance melalui Daniel Podence seusai memanfaatkan umpan pendek Raul Jimenez pada menit ke-11.
Podence kemudian maju ke kotak penalti dan melepaskan tendangan keras kaki kiri, tetapi dapat ditepis David de Gea.
Wolves mendapatkan sepak pojok. Setelah sepak pojok dilakukan Ruben Neves mendapatkan kesempatan lewat tendangan keras usai menemui bola liar di luar kotak penalti.
Lagi-lagi De Gea dapat melakukan penyelamatan dengan kali ini via sentuhan tipis memakai jarinya.
Pada menit ke-18, giliran Nelson Semedo yang overlap di sisi kanan dan melakukan tembakan yang mengancam Setan Merah.
Beruntung bagi Manchester United, De Gea kembali dapat menjadi juru selamat lewat tepisannya.
Memasuki pertengahan babak pertama, pressing yang ditingkatkan Man Unted mulai membuahkan hasil.
Mereka lebih sering memenangi duel di lini tengah dan mulai mengimbangi penguasaan bola.
Serangan pasukan Ralf Rangnick banyak dilancarkan melalui suplai-suplai dari kedua sayap.
Namun, belum ada yang membuahkan hasil, salah satunya tendangan Edinson Cavani yang melambung usai menerima umpan Luka Shaw.
Di sisi lain, Wolves masih aktif dalam menyerang dan membuat pertahanan tim tuan rumah kerepotan.
Akan tetapi, gol tak kunjung tercipta. Hingga akhir babak pertama, skor 0-0 masih tetap tak berubah.
Berlanjut ke babak kedua, tempo permainan masih belum berubah.
Pada menit menit ke-60, Manchester United yang masih buntu melakukan perubahan.
Rangnick menarik keluar Mason Greenwood dan memasukkan Bruno Fernandes.
