Cara Menggunakan Toilet Pesawat dengan Benar dan Aman
Apakah Anda pernah menggunakan fasilitas toilet yang ada di dalam pesawat? Jika ini adalah pertama kalinya Anda menggunakan moda transportasi pesawat,
TRIBUNBATAM.id - Apakah Anda pernah menggunakan fasilitas toilet yang ada di dalam pesawat?
Jika ini adalah pertama kalinya Anda menggunakan moda transportasi pesawat terbang, maka penting untuk memahami cara menggunakan toilet pesawat terbang.
Mengapa demikian?
Toilet merupakan salah satu tempat paling rawan di dalam pesawat di mana beberapa cidera turbulensi pesawat dapat terjadi di toilet pesawat.
Tak hanya itu saja, karena di pesawat umumnya hanya terdapat dua toilet maka Anda harus memperhatikan etika dan cara menggunakan toilet pesawat terbang dengan benar.
Baca juga: WARNING Jangan Coba-coba Bawa Pulang 5 Benda Ini dari Pesawat, Perjalanan Udara Bisa Bermasalah!
Berikut ini ulasannya:
1. Sebelum ke toilet, pastikan lampu tanda menggunakan sabuk pengaman sudah dimatikan.
Jika belum mati, bersabarlah demi keselamatan dan keamanan Anda.
2. Perhatikan lampu tanda di depan toilet.
Bila masih digunakan bersabarlan untuk antre, jika kosong bisa langsung masuk.
3. Setelah Anda masuk ke dalam toilet, kunci pintu toilet untuk menyalakan lampu.
Bila Anda tidak tau cara mengunci pintu toilet, sebaiknya bertanya pada pramugari yang bertugas.
Karena biasanya kunci toilet terletak di dekat kru kabin.
4. Gunakan fasilitas perlengkapan toilet dengan baik, tutup kran jika sudah selesai dan letakkan sabun cuci tangan di tempat semula.
Baca juga: Cara Beli Tiket Pesawat di Shopee, Bisa Bayar di Minimarket hingga Transfer Bank
Baca juga: Etika Naik Pesawat Terbang Wajib Diketahui Penumpang, yang Sering Bepergian Kadang Sering Lalai
5. Jangan sampai lupa menekan tombol "Flush" atau "Push" sesudah buang air kecil atau buang air besar.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/batam/foto/bank/originals/pesawat-terbang_20180712_221129.jpg)