LIGA INDONESIA
Hasil BRI Liga 1 - Tumbangkan Borneo FC 2-1, Bali United Gusur Persib Bandung
Borneo FC harus mengakui keunggulan Bali United dalam pekan 21 BRI Liga 1 2021-2022, Sabtu (29/1/2022).
TRIBUNBATAM.id - Borneo FC harus mengakui keunggulan Bali United dalam pekan 21 BRI Liga 1 2021-2022, Sabtu (29/1/2022).
Bermain di Stadion Gelora Ngurai Rai, duel Bali United vs Borneo FC berakhir dengan skor 2-1.
Dua gol kemenangan Bali United tercipta melalui Privat Mbarga menit ke-53' dan Lerby Eliandry menit ke-88'.
Sedangkan gol Borneo FC dilesakkan oleh Sultan Samma pada menit ke-66'.
Hasil ini membawa tim Serdadu Tridatu naik ke posisi ketiga klasemen sementara BRI Liga 1.
Bali United berhasil menggusur Persib Bandung yang harus turun ke posisi kelima.
Bali United mengemas 41 poin dari 21 laga yang dilakoninya.
Sementara bagi Borneo FC, hasil ini membuat mereka tertahan di posisi 8 dengan 30 poin.
Jalannya pertandingan,
Baca juga: Preview Bali United FC vs Borneo FC BRI Liga 1, Pesut Etam Tanpa Rifad dan Terens Puhiri
Baca juga: Gabung ke Borneo FC, Ini Target Eks Pelatih Timnas Indonesia U-19 Fakhri Husaini
Baca juga: Sepak Terjang Fakhri Husaini Pelatih Baru Borneo FC, Pernah Jadi Pelatih Timnas U19 Ini
Bali United ambil inisiatif menyerang sejak awal, tetapi justru Borneo FC justru mampu menebar ancaman terlebih dahulu.
Pada menit kelima, Boaz berhasil meloloskan diri dari jebakan offside memanfaatkan umpan terobosan dari M Sihran, namun cutback Boaz berhasil dipotong oleh pemain belakang Bali United.
Bali United membuka ancaman di menit ketujuh melalui skema free kick dari Eber Bessa, tetapi sundulan dari William Pacheco masih menyamping di gawang Borneo FC.
Bali United kembali menebar ancaman dari set-piece, kali ini melalui sepak pojok yang berhasil disambut oleh sundulan Spasojevic, tetapi masih melambung di atas gawang.
Peluang terbaik Bali United terjadi di menit ke-18 saat Eber Bessa berhasil melepas umpan terobosan kelas dunia ke Stefano Lilipaly.
Tendangan Lilipaly gagal menaklukkan kiper Gianluca Pandeyuwu.
