MotoGP Mandalika

MotoGP Mandalika - Tes Pramusim Hari Ini: Honda, Yamaha Atau Ducati yang Tercepat?

Hari ini Jumat (11/2/2022) tes pramusim MotoGP 2022 hari pertama akan digelar di sirkuit Mandalika Lombok, NTB

Editor: Mairi Nandarson
twitter/HRC_MotoGP/suzukimotogp/
Marc Marquez dan Alex Rins menjajal sirkuit Mandalika untuk pertama kalinya Jumat (11/2/2022) pagi WIB 

TRIBUNBATAM.id, LOMBOK - Hari ini, Jumat 11 Februari 2022 tes pramusim MotoGP 2022 hari pertama akan digelar di sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Tes pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika dijadwalkan berlangsung tiga hari hingga Minggu (13/2/2022).

Durasi waktu tes pramusim MotoGP 2022 setiap harinya adalah delapan jam dimulai sejak 09.00 hingga 17.00 WITA.

Sejumlah tim dan rider yang akan menggeber motor balap sudah bersiap menjalani tes hari pertama.

Ada keuntungan tersendiri bagi tim yang memiliki skuad pada worldSBK November 2021 lalu.

Mereka tentu jauh lebih siap menghadapi trek Mandalika di tes pramusim MotoGP 2022 ini.

Setidaknya tim tersebut sudah punya data mengenai kondisi sirkuit Mandalika.

Sementara tim yang tidak punya tim pada WorldSBK November 2021 lalu, trek Mandalika tampaknya benar-benar baru dan menjadi tantangan tersendiri.

Tim tersebut yakni Aprilia, KTM dan Suzuki.

Sementara Honda, Yamaha dan Ducati yang punya tim worldSBK November 2021 lalu tampaknya bakal lebih sigap.

Setidaknya mereka sudah punya gambaran bagaimana karkater lintasan di sirkuit Mandalika.

Memang WolrdSBK tidak sama dengan MotoGP, namun setidaknya tim yang bersaing di kejuaraan tersebut punya rekaman data pertandingan lalu di sirkuit Mandalika.

Data-data di WorldSBK tentu penting untuk dijadikan parameter balapan.

Apalagi untuk balapan hari pertama tes pramusim Mandalika.

Dilansir dari laman Motorsport.com, sebuah sumber Ducati mengatakan, mereka sangat terbantu dengan adanya data di WSBK lalu.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Klasemen MotoGP 2022

1

Francesco Bagnaia

Ducati Lenovo Team
467
2

Jorge Martin

Prima Pramac Racing
428
3

Marco Bezzecchi

Mooney VR46 Racing Team
329
4

Brad Binder

Red Bull KTM Factory Racing
290
5

Johann Zarco

Prima Pramac Racing
221

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved