SHIO
Watak Buruk 12 Shio Cina, Siapa yang Paling Parah?
Seperti halnya watak dan kepribadian 12 shio Cina yang tentunya memiliki sifat baik dan buruk di masing-masingnya, manusia tetap punya sisi negatif
TRIBUNBATAM.id - Seperti pepatah lama, sejatinya tidak ada manusia yang sempurna di dunia.
Setiap orang pasti memiliki sifat buruk, dan tergantung bagaimana mengelolanya agar kebaikan menonjol di diri manusia.
Menjadi pribadi yang lebih baik dari hari kemarin adalah yang utama, dan merupakan kewajiban setiap manusia.
Seperti halnya watak dan kepribadian 12 shio Cina, yang tentunya memiliki sifat baik dan buruk di masing-masingnya.
Dilansir dari Insider, berikut adalah sifat buruk dari masing-masing 12 shio Cina:
Baca juga: 5 Shio Beruntung Sabtu 12 Februari 2022, Ayam Dapat Rejeki tak Teduga, Kuda Merasa Deja Vu
Baca juga: Panen Rezeki Bulan Februari, Kekayaan 3 Shio Naik Tajam, yang Beruntung Bahagia Tiada Tara
1. Tikus (1924, 1936, 1948, 1960, 1972, 1984, 1996, 2008)
Kejam
Menurut Buildingbeautifulsouls.com, afinitas kuat dari shio tikus untuk sukses dan mengamankan dirinya sendiri dapat menyebabkan keserakahan dan gosip.
Itu mendorong mereka untuk mengeksploitasi atau mengekspos kelemahan dan kejatuhan orang lain yang menghalangi jalan mereka.
2. Kerbau (1913, 1925, 1937, 1949, 1961, 1973, 1985, 1997, 2009)
Keras kepala
Mereka yang lahir dengan shio ini cenderung gigih, ulet dan lugas, tetapi juga bisa berarti bahwa mereka sangat keras kepala dan terikat dengan cara atau metode lama melakukan sesuatu.
Mereka tidak akan terbuka untuk berubah meski sudah dinasehati oleh orang lain.
3. Macan (1926, 1938, 1950, 1962, 1974, 1986, 1998, 2010)
Ceroboh
