SELEB TERKINI
3 Calon Pemain Baru Ikatan Cinta Season 2, Jadi Saingan Baru Amanda Manopo dan Arya Saloka
Sinetron Ikatan Cinta punya calon pemain baru untuk season 2 nanti, pemain itu akan beradu akting dengan Amanda Manopo dan Arya Saloka.
TRIBUNBATAM.id - Amanda Manopo dan Arya Saloka akan ada pesaing baru di sinetron Ikatan Cinta.
Pesaing baru Amanda Manopo dan Arya Saloka ini berkaitan dengan rencana Ikatan Cinta season 2 yang sudah lama terdengar.
Ada 3 nama calon pemain baru Ikatan Cinta yang disebut akan menjadi saingan Amanda Manopo dan Arya Saloka nantinya.
Ketiga berdasarkan hasil seleksi audisi yang dilakukan beberapa waktu lalu.
Mereka akan menjadi lawan main Amanda Manopo dan Arya Saloka nantinya.
Dua tahun sudah Amanda Manopo dan Arya Saloka menjadi Andin dan Aldebaran.
Baca juga: Geser Jam Sinetron Amanda Manopo, Aku Bukan Wanita Pilihan Jadi Saingan Baru Ikatan Cinta
Namun selama penayangan di RCTI, rating Ikatan Cinta tidak pernah turun.
Walaupun kini sinetron tersebut tengah mengalami guncangan imbas penulis skenario Ikatan Cinta, Donna Rosmayna mengundurkan diri.
Dampaknya, Sinetron Ikatan Cinta yang dibntangi Amanda Manopo dan Arya Saloka pun jadi banjir kritikan.
Nah, setelah sukses menggelar Online Casting Ikatan Cinta season 1 yang berakhir pada Juli lalu, kini pihaknya membuka batch kedua.
Peserta yang terpilih berkesempatan beradu akting bersama Amanda Manopo dan Arya Saloka di Ikatan Cinta.
Ya, dikonfirmasi, Arya Saloka dan Amanda Manopo tetap jadi pemeran utama di Sinetron Ikatan Cinta Season 2 nanti.
Seperti sebelumnya, pemenang casting Ikatan Cinta season 1 yakni Evelina Witanama yang memerankan Miss Olive jadi guru Reyna berhasil menjadi bagian sinetron tersebut.
Online casting Ikatan Cinta ini dihelat dengan tujuan untuk memberikan kesempatan dan sebagai wadah bagi masyarakat luas yang ingin mengembangkan bakat mereka dalam berakting.
Dikutip dari unggahan akun Instagram @officialklaklik, penyelanggara Online Casting Ikatan Cinta season 2 mengumumkan 3 kontestan yang lolos grandfinal.
