LIGA INDONESIA

Hasil BRI Liga 1 - Dwi Gol Youssef Ezzejjari Bawa Kemenangan Persik Kediri atas Persiraja

Dua gol Youssef Ezzejjari mengantarkan kemenangan Persik Kediri atas Persiraja Banda Aceh dalam pekan 27 BRI Liga 1 2021-2022, Rabu (23/2/2022)

LIGA INDONESIA BARU
HASIL BRI LIGA 1 - Dua gol Youssef Ezzejjari mengantarkan kemenangan Persik Kediri atas Persiraja Banda Aceh dalam pekan 27 BRI Liga 1 2021-2022, Rabu (23/2/2022) 

TRIBUNBATAM.id - Persik Kediri berhasil mengalahkan Persiraja Banda Aceh dalam laga pekan 27 BRI Liga 1 2021-2022, Rabu (23/2/2022).

Bermain di Stadion I Gusti Ngurah Rai, duel Persik Kediri vs Persiraja Banda Aceh berakhir dengan skor 2-0.

Dua gol kemenangan Persik Kediri dicetak melalui Youssef Ezzejjari menit 33' (P) dan 83'.

Hasil kemenangan ini membawa Persik Kediri ke posisi 9 dengan 33 poin.

Sementara bagi Persiraja Banda Aceh, hasil minor ini membuat mereka sulit keluar dari zona degradasi.

Persiraja berada di dasar klasemen BRI Liga 1 dengan mengemas 12 poin hasil dari 2 kemenangan, 6 kali imbang dan sisanya selalu menelan kekalahan.

Jalannya pertandingan,

Di menit awal babak pertama, Persik Kediri langsung tampil menekan pertahanan Persiraja Banda Aceh.

Beberapa peluang berhasil diciptakan skuad Macan Putih namun hingga menit ke-10 belum mampu menggetarkan gawang Laskar Rencong.

Persiraja mencoba keluar dari tekanan dengan membangun serangan ke pertahanan Persik Kediri.

Tetapi hingga menit ke 25 belum tercipta peluang emas yang berbuah gol.

Baca juga: Siaran Langsung Persik Kediri vs Persiraja Banda Aceh, Kick Off 18.15 WIB TV Online

Baca juga: Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini Persebaya vs Arema FC, Barito Putera vs Persija, Persik vs Persiraja

Baca juga: PT LIB Serahkan Status Pertandingan Persipura vs Madura United ke Komdis PSSI

Persik mendapat peluang pada menit ke-28 melalui Agil Munawar, namun tendangan kerasnya masih melebar diatas gawang Persiraja yang dijaga, Fakrurrazi.

Gol bagi Persik Kediri akhirnya lahir di menit 33' setelah wasit menunjuk titik putih.

Wasit memberi hadiah penalti setelah pemain Persik, Fahmi Al Ayyubi dilanggar Yasvani di kotak terlarang.

Youssef Ezzejjari yang menjadi eksekutor mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Skor 1-0 untuk Persik Kediri.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved