Amsakar Optimistis PAD Batam Ikut Naik, Realisasi Kebijakan Bebas Karantina Bagi Wisman

Amsakar menilai, jika kebijakan bebas karantina bagi wisman ini berjalan, akan mendongkrak ekonomi dan berkontribusi positif terhadap APBD Batam

Editor: Dewi Haryati
TRIBUNBATAM.id/Hening Sekar Utami
Amsakar Optimistis PAD Batam Ikut Naik, Realisasi Kebijakan Bebas Karantina Bagi Wisman. Foto Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, beberapa waktu lalu 

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno berujar, jika uji coba tersebut berjalan baik dan situasi pandemi Covid-19 tetap terkendali, maka bebas karantina akan diterapkan di seluruh Indonesia.

"14 Maret bebas karantina di Bali, Batam, dan Bintan. Kita juga ingin memberikan panduan jika hasil dan situasi pandemi makin terkendali itu akan diterapkan seluruh Indonesia. Targetnya 1 April 2022," ujar Sandiaga saat Weekly Press Briefing di Kantor Kemenparekraf, Jakarta Pusat, Selasa (1/3/2022).

Ia menambahkan, hal tersebut sesuai dengan evaluasi dari rapat terbatas (ratas) pada 27 Februari 2022 lalu, serta sekaligus arahan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Situasi pandemi semakin menunjukkan hasil yang baik dan tingkat vaksinasi terus meningkat dosis dua, maupun dari segi booster,” ucap Sandiaga.

Bebas karantina diterapkan sesuai data kesehatan dan juga tingkat keterisian rumah sakit di suatu wilayah. Selain itu, juga mempertimbangkan masukan dari para ahli kesehatan.

Persyaratan tanpa karantina di antaranya, bagi yang datang harus menunjukkan pembayaran booking hotel yang sudah dibayar minimal 4 hari atau menunjukkan bukti domisili di Bali bagi WNI.

Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN) yang masuk harus sudah vaksinasi lengkap atau booster. Lalu dilanjutkan melakukan entry PCR-test dan menunggu di kamar hotel, hingga hasil test negatif keluar.

"Setelah negatif PPLN dapat bebas beraktivitas dengan prokes yang telah ditetapkan,” tuturnya.

(tribunbatam.id / Roma Uly Sianturi)

Baca juga Berita Tribun Batam lainnya di Google

Sumber: Tribun Batam
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved